Prediksi Lineup Chelsea vs Tottenham Hotspur - Liga Inggris 2022/23

Raheem Sterling
Raheem Sterling / Catherine Ivill/GettyImages
facebooktwitterreddit

Duel panas antara ​Chelsea melawan Tottenham Hotspur, akan tersaji di pekan kedua kompetisi ​Liga Inggris 2022/23.

Thomas Tuchel yang belum kembali aktif dalam datangkan pemain anyar, mengingat baru datangkan Raheem Sterling, Kalidou Koulibaly, Marc Cucurella, Gabriel Slonina dan Carney Chukwuemeka, diprediksi takkan terlalu mengubah susunan pemainnya untuk laga nanti.

Berikut susunan pemain yang kemungkinan akan diturunkan Tuchel.


1. Prediksi Lineup Chelsea (3-4-3)

Edouard Mendy (Penjaga Gawang) - Terus dalam kondisi fit, Mendy diharapkan akan terus menunjukkan penampilan terbaiknya.

Cesar Azpilicueta (Bek Tengah) - Kapten tim Chelsea, Azpilicueta masih terus diandalkan untuk mengisi sisi pertahanan.

Thiago Silva (Bek Tengah) - Walau sudah berusia 37 tahun, dirinya tetap dipercayai lantaran menjaga penampilan konsistennya.

Kalidou Koulibaly (Bek Tengah) - Pemain anyar Chelsea, Koulibaly tengah dapat tekanan lantaran sedang mewarisi nomor punggung 26 milik legenda, John Terry.

Reece James (Bek Sayap Kanan) - James yang kerap membantu lini serang dengan umpan silang, diharapkan akan bisa menjaga kualitasnya.

N'Golo Kante (Gelandang) - Terlepas dari cedera berkepanjangan, Kante dengan cepat kembali masuk ke skuad reguler untuk menjaga keseimbangan tim.

Jorginho (Gelandang) - Walau alami naik dan turun dari segi performa, Tuchel tetap memberikan kepercayaan bermain usai Mateo Kovacic sdang alami cedera.

Ben Chilwell (Bek sayap kiri) - Seperti layak Kante yang lepas dari cedera, kini kesempatan Chilwell untuk kembali membuktikan dirinya.

Mason Mount (Sayap Kanan) - Pemain berusia 23 tahun ini, dapat harapan besar untuk tunjukkan potensi terbaiknya, setelah bisa catatkan 11 gol dan sepuluh assist di musim lalu.

Kai Havertz (Penyerang) - Hengkangnya Timo Werner dan Romelu Lukaku, maka Havertz masih akan dipercayai untuk jalani peran sebagai penyerang.

Raheem Sterling (Sayap Kiri) - Sudah memperlihatkan impresi yang baik di laga debut, Sterling terus berusaha untuk bisa mencetak gol perdananya bersama Chelsea.


Chelsea vs Tottenham: Jadwal Kickoff, Prediksi Skuad, dan Live Streaming - Liga Inggris 2022/23