Zinedine Zidane Tak Tertarik Latih Manchester United

Zinedine Zidane
Zinedine Zidane / Juan Manuel Serrano Arce/GettyImages
facebooktwitterreddit

Inkonsistensi yang dialami Manchester United membuat posisi Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih mulai dikabarkan tidak aman, bahkan setelah kekalahan 5-0 dari Liverpool pada Minggu (24/10) membuat rumor pemecatannya kembali berhembus kencang.

Beberapa pelatih pun langsung dikabarkan berpotensi jadi suksesor Solskjaer di Old Trafford, termasuk di antaranya Zinedine Zidane, terlebih saat ini dirinya memang tengah menganggur usai hengkang dari Real Madrid di akhir musim 2020/21 lalu.

Sempat beredar kabar jika Cristiano Ronaldo secara khusus merekomendasikan Zidane pada para petinggi Man United, sayang kini menurut laporan Manchester Evening News, Zizou sama sekali tak tertarik untuk bergabung ke Old Trafford karena masih ingin beristirahat usai menjalani dua musim yang intens bersama Real Madrid.

Walau Zidane tak tertarik untuk menukangi Man United, klub asal Inggris itu tidak kehabisan calon suksesor, kabar terakhir menyebutkan bahwa Antonio Conte jadi kandidat terkuat andai Solskjaer dipecat, namun sampai saat ini belum ada pembicaraan resmi yang dilakukan kedua belah pihak.

Patut ditunggu siapa pelatih anyar yang bakal menukangi Man United andai akhirnya Solskjaer meninggalkan Old Trafford, tugas berat pun sudah menanti mereka, mengingat saat ini The Red Devils masih tertahan di peringkat tujuh klasemen sementara.