Susul Lallana, Georginio Wijnaldum Dikabarkan Bakal Segera Perpanjang Kontrak dengan Liverpool

Georginio Wijnaldum segera memperpanjang kontraknya dengan Liverpool
Georginio Wijnaldum segera memperpanjang kontraknya dengan Liverpool / Visionhaus/Getty Images
facebooktwitterreddit

Saat kompetisi musim 2019//20 terhenti sementara akibat pandemi COVID-19, sejumlah klub papan atas Eropa memanfaatkan waktu kosong untuk menyusun rencana belanja di bursa transfer musim panas 2020, namun hal tersebut sepertinya tidak dilakukan oleh sang pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Liverpool.

Namun ternyata The Reds tak tinggal diam, mereka mulai bergerak untuk menambah masa bakti pemain-pemain yang ada di dalam skuat, setelah memberikan kontrak jangka pendek untuk Adam Lallana, pemain senior lainnya, Georginio Wijnaldum juga akan segera melakukan hal yang sama.

Menurut laporan Guardian, pihak klub sudah mulai membuka pembicaraan dengan sang pemain terkait hal ini dan negosiasi tersebut juga berjalan lancar. Liverpool berharap jika pemain berposisi gelandang tersebut akan setuju untuk tetap bertahan di Anfield paling tidak selama tiga musim ke depan.

Sebagai tambahan informasi, kontrak Wijnaldum memang akan usai di tahun 2021, pihak klub enggan melepas salah satu pemain terbaiknya, terlebih sejak bergabung di tahun 2016, pemain asal Belanda itu jadi sosok penting di balik kesuksesan tim, termasuk kala mereka menjuarai Liga Champions di musim 2018/19.

Wijnaldum juga masih diandalkan Klopp di musim 2019/20, dia sudah tampil dalam 28 pertandingan Liga Inggris dan membantu timnya berada di puncak klasemen dengan koleksi 82 poin, bahkan mereka juga hanya memerlukan dua kemenangan tambahan untuk segera mengunci gelar.