Tinggalkan Manchester United, Angel Gomes Kirim Ucapan Perpisahan
Oleh Arief Hadi Purwono
Gelandang serang Manchester United Angel Gomes tidak memperpanjang kontrak di musim panas ini. Hal tersebut memastikan dirinya bakal hengkang dari Old Trafford. Tak ayal Gomes menuliskan surat perpisahan untuk klub yang ia bela sejak 2006 tersebut.
Selama beberapa bulan terakhir nama Gomes memang kerap dikaitkan dengan berbagai rumor soal transfer. Klub Ligue 1, Lille, dikabarkan jadi tim yang sukses mendapatkan tanda tangan sang pemain. Namun Gomes diisukan bakal langsung dipinjamkan ke tim lain.
“Sangat disayangkan waktu saya telah berakhir bersama Manchester United. Saya berasal dari Salford, dan Manchester United adalah satu-satunya tim yang saya benar-benar tahu. Saya bermain di lingkungan saya dan berpura-pura menjadi seorang (Wayne) Rooney, dan saya melakukan hal yang sama ketika saya masuk akademi tim,” tulis Gomes dikutip dari Goal.
“Pada Mei 2017 saya melakoni debut saya di Liga Inggris di usia 16 tahun. Saya masuk menggantikan sang legenda, Wayne Rooney. Saya ingin mengucapkan terima kasih untuk semua orang yang ada di klub sejak pertama kali saya tiba,” lanjut Gomes.
“Saya ingin mengucapkan terima kasih untuk para pelatih yang mengurus saya. Untuk semua kitmen, resepsionis, tim media, kalian semua berperan dalam karier saya hingga pada titik saat ini,” tambah pemain yang mengepak 5 penampilan bersama United di Liga Inggris itu.