Timo Werner Berharap Bisa Melihat Suporter Kembali ke Stadion

Timo Werner
Timo Werner / Visionhaus/Getty Images
facebooktwitterreddit

Pemain anyar Chelsea, Timo Werner menuai harapan apabila kompetisi Liga Inggris akan kembali memperbolehkan penonton untuk masuk ke stadion.

Semenjak merebaknya virus Corona di seluruh pada bulan Maret 2020 lalu, secara keseluruhan pertandingan sepakbola dihentikan, begitupun juga dengan Liga Inggris.

Ketika kompetisi kembali bergulir pada bulan Juni, suporter tidak diperbolehkan menonton tim kesayangannya langsung ke stadion untuk mencegah penyebaran virus itu sendiri.

Sejak saat itu, seluruh pertandingan dihelat tanpanya ada penonton dan untuk meramaikan suasana biasanya pihak klub, memberikan suara tiruan guna meramaikan atmosfer.

Meski begitu, Werner merasakan kesulitan bermain di Inggris dengan tanpa adanya kehadiran supporter. Sebab, menurut pemain asal Jerman tersebut datangnya suporter bisa memengaruhi penampilan pemain.

"Sedikit sulit tanpa kehadiran supprter di setiap liga, karena mereka memainkan peran penting dalam keseluruhan pertandingan. Terutama di Liga Inggris, ketika Anda memiliki penggemar, itu berbeda," ujar Werner dari Evening Standard.

"Namun, di sini mereka seakan masuk ke dalam permainan, mereka senang saat Anda memiliki kesempatan dan saat Anda mencetak gol."

Sejauh ini, Werner bersama skuat asuhan Frank Lampard masih belum tunjukkan tajinya secara konsisten usai baru mengoleksi satu gol dari lima pertandingan.