Terungkap, Ini Keputusan Raphael Varane Jelang Akhir Kontraknya di Manchester United!

  • Raphael Varane akan meninggalkan Manchester United pada akhir musim 2023/24.
  • Kontrak pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu akan absen pada akhir musim.
Raphael Varane mengumumkan keputusannya untuk meninggalkan Manchester United pada akhir musim 2023/24.
Raphael Varane mengumumkan keputusannya untuk meninggalkan Manchester United pada akhir musim 2023/24. / Visionhaus/GettyImages
facebooktwitterreddit

Raphael Varane mengumumkan keputusannya untuk meninggalkan Manchester United. Kontrak Varane memang akan habis pada akhir musim 2023/24 dan pihak klub tidak mengambil keputusan untuk memanfaatkan opsi perpanjangan dalam kontrak tersebut.

“Raphael Varane telah mengonfirmasi bahwa ia akan meninggalkan klub pada akhir musim, pada akhir kontraknya, setelah menjalani karier selama tiga musim di Old Trafford. Pemain yang berposisi sebagai bek itu datang dari Real Madrid pada Agustus 2021. Varane memberikan profesionalisme dan pengalaman terhadap tim sepanjang kariernya.”

“Pemain asal Prancis itu juga terlibat dalam kesuksesan tim meraih gelar juara Carabao Cup pada musim 2022/23. Semangat juangnya di lini belakang menjadi faktor yang membuat sang pemain akan dikenang berkat jasanya kepada klub,” ucap pernyataan dari situs resmi klub.

Melalui akun media sosialnya, Varane menyatakan perasaan bangga setelah menjalani karier dengan Manchester United. Pemain berusia 31 tahun itu memiliki kenangan positif sepanjang kariernya di Inggris dan juga menyatakan optimisme terhadap masa depan Setan Merah dalam jangka panjang.

Varane berharap dapat pulih dari cedera yang dideritanya agar dapat menjalani sisa pertandingan pada akhir musim 2023/24 ini. MU akan berhadapan dengan Newcastle dan Brighton dalam ajang Liga Inggris, kemudian Man City dalam final Piala FA.


Baca Berita dan Rumor Transfer Manchester United Lainnya