Terungkap! Ada Andil Kepa Arrizabalaga di Balik Aksi Heroik Andriy Lunin Saat Melawan Man City
- Real Madrid melaju ke semifinal Liga Champions usai atasi perlawanan Man City.
- Andriy Lunin tampil gemilang dengan menepis dua penalti The Citizens.
- Ada bantuan Kepa di balik performa gemilang sang penjaga gawang.
Oleh Amanda Amelia

Andriy Lunin tampil fantastis saat membantu Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions usai mengalahkan Manchester City lewat babak adu penalti. Ternyata, ada bantuan rekan setimnya, Kepa Arrizabalaga di balik penampilan gemilang kiper asal Ukraina tersebut.
Bermain imbang 3-3 di leg pertama membuat kedua tim memiliki peluang yang sama untuk lolos ke semifinal, namun El Real sukses unggul lebih dulu di menit ke-12 lewat gol Rodrygo.
Tak tinggal diam, Man City yang berstatus sebagai tuan rumah memaksa laga berlanjut ke babak perpanjangan waktu usai Kevin de Bruyne menyamakan kedudukan dan membuat agregat menjadi sama kuat 4-4 di menit ke-78.
🤍 “I am the 𝐡𝐚𝐩𝐩𝐢𝐞𝐬𝐭 man in the world”, says Real Madrid penalties hero Andriy Lunin 🇺🇦
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) April 18, 2024
◉ Joined Real Madrid in 2018 as third goalkeeper.
◉ Accepted loans to Leganés, Valladolid, Oviedo.
◉ Started this season as a third goalkeeper too.
◉ Record with his 9️⃣ saves… pic.twitter.com/ApB2QriWzf
Tak ada gol tambahan yang tercipta di babak perpanjangan waktu 2x15 menit membuat pemenang harus ditentukan melalui babak adu penalti.
Keberuntungan sepertinya memang lebih memayungi Los Blancos, pasalnya dari lima eksekutor, hanya Luka Modric yang gagal menjalankan tugasnya, sementara di sisi lain, sang kiper, Andriy Lunin tampil fantastis dengan menggagalkan penalti Bernardo Silva dan Mateo Kovacic. Los Blancos akhirnya lolos usai menang 4-3 di babak adu penalti.
Kini sebuah fakta menarik terungkap, dilaporkan Daily Mail, Lunin mendapat arahan khusus dari salah satu staf pelatih Real Madrid soal adu penalti. Pada momen itu, kiper Madrid lainnya, Kepa Arrizabalaga terlihat membisikkan pesan tertentu pada Lunin.
Kepa was giving instructions to Lunin before the pens
— Rk (@RkFutbol) April 17, 2024
I’m sorry how things ended up for Kepa but he is a legend for this pic.twitter.com/tlAhU9gjg2
Menurut beberapa sumber, Kepa disebut memberikan informasi pada Lunin soal penendang Man City. Saran Kepa pun sepertinya terbukti manjur, pasalnya Lunin sukses menggagalkan sepakan Bernardo Silva dan Mateo Kovacic.
Sebagai tambahan informasi, Kepa memang memiliki pengalaman ketika dihadapkan dengan situasi adu penalti, saat masih membela Chelsea, dia juga pernah berhadapan dengan Manchester City sekaligus mengantarkan The Blues memenangkan UEFA Super Cup usai mengalahkan Villarreal.
Setelah sukses menyingkirkan Manchester City, lawan berat lainnya sudah menunggu Madrid di semifinal, mereka akan menantang Bayern Munchen yang di laga sebelumnya sukses mengalahkan Arsenal.