Southampton 1-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris

Liverpool berhasil menang 2-1 kala bertemu Southampton.
Liverpool berhasil menang 2-1 kala bertemu Southampton. / Clive Rose/GettyImages
facebooktwitterreddit

Liverpool berhasil meraih tiga poin penting saat melakoni laga tandang ke St.Marys Stadium, markas Southampton dalam lanjutan pertandingan pekan ke-37 Liga Inggris, Rabu (18/5) dinihari WIB.

The Reds sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Nathan Redmond, namun akhirnya menang 2-1 berkat gol Takumi Minamino dan Joel Matip.


Jalannya Pertandingan

Jurgen Klopp memutuskan untuk melakukan rotasi besar-besaran dalam pertandingan ini, nama-nama seperti Virgil van Dijk, Andrew Robertson, Mohamed Salah, dan Trent Alexander-Arnold tidak ada di dalam skuad,

Secara tak terduga Southampton berhasil membuka keunggulan di menit ke-13, berawal dari serangan balik cepat, Nathan Redmond yang berhasil memanfaatkan bola kiriman Nathan Tella sukses memaksa Alisson Becker memungut bola dari gawangnya.

Tak tinggal diam, The Reds terus mencari celah untuk bisa menyamakan kedudukan, Takumi Minamino berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai mengonversi assist Diogo Jota. Babak pertama Southampton 1-1 Liverpool.

Di babak kedua, Liverpool langsung menekan lini pertahanan Southampton, sejumlah peluang didapat Roberto Firmino dan Harvey Eliott, namun mereka masih belum bisa membobol gawang Alex McCarthy.

Usaha skuad asuhan Jurgen Klopp untuk kembali mencetak gol akhirnya membuahkan hasil di menit ke-67, berawal dari sepak pojok James Milner, sundualan Joel Matip sukses merobek gawang The Saints. Southampton 1-2 Liverpool.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta membuat Liverpool sukses membawa pulang poin penuh, hal ini juga membuat persaingan untuk menjuarai Liga Inggris bakal ditentukan di pekan terakhir. Saat ini The Reds ada di posisi dua dengan raihan 89 poin, terpaut satu angka dari sang pemuncak klasemen sementara, Manchester City.


Rating Pemain - Liverpool

Kiper dan Lini Pertahanan

Alisson Becker
Alisson Becker / Alex Livesey - Danehouse/GettyImages

Alisson Becker (6/10); masih menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang, namun penampilannya tak terlalu istimewa. Dia juga gagal menorehkan clean sheet.

Joe Gomez (6,5/10): menempati posisi bek kanan, dia memiliki andil di balik gol balasan yang dicetak Takumi Minamino. Sayang dia hanya bisa bermain selama 45 menit karena dibekap cedera.

Joel Matip (8/10): menjadi pilihan utama di jantung pertahanan, tampil cukup baik sekaligus menjadi penentu kemenangan tim usai mencetak gol di menit ke-67.

Ibrahima Konate (6,5/10): jadi rekan duet Matip di lini belakang, penampilannya cukup baik.

Kostas Tsimikas (6,5/10): menempati posisi bek kiri dan sesekali membantu serangan yang coba dibangun timnya.


Lini Tengah

James Milner
James Milner / Marc Atkins/GettyImages

Harvey Elliott (6,5/10): dipercaya tampil sebagai starter, namun penampilannya cenderung standar. Memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol namun masih gagal.

James Milner (7/10): juga dipercaya turun sejak menit pertama, dirinya jadi sosok penting di lini tengah.

Curtis Jones (6/10): bermain sebagai starter, namun tak terlalu memberikan kontribusi yang signifikan.


Lini Depan dan Pemain Pengganti

Takumi Minamino, Diogo Jota
Takumi Minamino & Diogo Jota / Mike Hewitt/GettyImages

Takumi Minamino (7,5/10): mencetak gol penyeimbang di menit ke-27.

Roberto Firmino (6,5/10): kembali ke starting XI, pergerakannya cukup merepotkan barisan pertahanan Southampton. Sayang dia gagal menambah koleksi golnya musim ini.

Diogo Jota (7/10): menorehkan assist yang sukses dikonversi Takumi Minamino,

Jordan Henderson (6/10): masuk menggantikan Joe Gomez di menit ke-46, namun tak terlalu banyak kontribusi yang dia berikan di sisa pertandingan.

Divock Origi (6/10): masuk di menit ke-65 menggantikan Harvey Elliott, penampilannya juga cenderung standar.

Naby Keita (N/A): masuk di menit ke-83 menggantikan Roberto Firmino.