Solskjaer Dibuat Terkesima dengan Performa Edinson Cavani
Oleh Arief Hadi Purwono
Meski baru menjalani musim perdana di Liga Inggris, namun tidak membutuhkan waktu lama untuk Edinson Cavani menyatu dengan atmosfer kompetisi. Penampilan striker Manchester United tersebut membuat Ole Gunnar Solskjaer terkesima.
Solskjaer mengaku tidak kaget atau heran dengan penampilan yang ditunjukkan oleh pemain berpaspor Uruguay tersebut sejauh ini. Dirinya mengaku sangat puas dengan penampilan pemain yang sejauh ini sudah mengepak tujuh gol di semua ajang.
“Saya tidak pernah merasa terkejut melihat performa Cavani, saya benar-benar terkesima dengan apa yang ia tunjukkan. Saya berbicara kepada Ander Herrera dan Diego Forlan yang mengenal Cavani, setiap dari mereka selalu memberikan penilaian positif kepadanya dari sisi kepribadian, dan itulah yang ia tunjukkan saat ini,” jelas Solskjaer seperti dikutip dari Goal.
Kendati penampilannya memuaskan, namun Cavani belum mendapatkan kepastian soal kontrak barunya di Old Trafford. Akan tetapi Solskjaer memastikan selepas musim kompetisi ini usai, dirinya dan pemain bernomor punggung 7 tersebut bakal bediskusi bersama soal kontrak.
“Saya akan berbicara padanya saat musim ini berakhir. Kami akan melakukan diskusi dengan Cavani dan juga dengan pihak klub. Namun saya bisa katakan bahwa apa yang ia lakukan sejauh ini sangat positif,” tukas Solskjaer.