Shin Tae-yong Nilai Laga Kontra Bulgaria Tidak akan Mudah bagi Indonesia U-19

Shin Tae-yong
Shin Tae-yong / Jean Catuffe/Getty Images
facebooktwitterreddit

Timnas Indonesia U-19 akan melawan Bulgaria dalam laga persahabatan internasional di Stadion Igraliste NK Polet, Kroasia pada Sabtu (05/09) malam WIB. Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia tak menargetkan target tinggi.

Baginya yang terpenting adalah mendapatkan pengalaman bermain melawan klub Eropa. Apalagi dengan postur tinggi dan keunggulan fisik Bulgaria maka Indonesia U-19 dituntut untuk mengantisipasi permainan dengan kekuatan mereka sendiri.

"Saat ini kami sedang menjalani latihan dengan intensitas yang tinggi dengan menu fisik yang sangat keras. Jadi besok akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi kami. Namun kami harus membentuk mental dan intinya tim ini masih berproses," tutur Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI.

"Bulgaria secara postur tubuhnya besar dan tinggi. Secara fisik juga staminanya bagus. Intinya pertandingan besok tidak mudah bagi kami, tetapi memang kami TC ke Eropa untuk mencari pengalaman dan melihat perkembangan tim," jelas Shin Tae-yong.

Laga ini merupakan persiapan Indonesia untuk berpatisipasi di Piala AFC U-19 di Uzbekistan pada Oktober mendatang. Terlebih pada 2021 Indonesia akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Pasca melawan Bulgaria Indonesia masih akan menghadapi Kroasia (08/09) dan Arab Saudi (11/09) serta tim-tim lain di luar turnamen seperti Qatar, Bosnia Hezergovina, dan Dinamo Zagreb.