Segera Rekrut Lukaku dan Dybala, Inter Bersiap Lepas Edin Dzeko dan Alexis Sanchez

Edin Dzeko & Alexis Sanchez
Edin Dzeko & Alexis Sanchez / Marco Luzzani/GettyImages
facebooktwitterreddit

Gagalnya Inter Milan mempertahankan gelar Scudetto membuat pihak klub langsung bergerak cepat dalam menambah kekuatan skuad jelang musim 2022/23, salah satu sektor yang menjadi perhatian Simone Inzaghi adalah lini depan.

Sejauh ini sudah ada dua nama yang masuk dalam rencana belanja, yakni Romelu Lukaku dan Paulo Dybala, hal ini juga sudah dikonfirmasi langsung oleh CEO Inter, Alessandro Antonello.

ituasi ini membuat publik mulai mempertanyakan masa depan beberapa pemain lain yang sebelumnya sudah ada di dalam skuad, jika Lautaro Martinez sudah dipastikan akan bertahan di San Siro, hal tersebut sepertinya tak berlaku bagi dua pemain lain, Edin Dzeko dan Alexis Sanchez.

Menurut laporan terbaru dari Daily Mail, Dzeko dan Sanchez selangkah lagi akan hengkang dari Inter, pihak klub juga menilai bahwa sekarang adalah saat yang tepat untuk melepas, mengingat masa bakti keduanya akan selesai di tahun 2023 dan mereka bisa didapat dengan status bebas transfer.

Edin Dzeko dan Alexis Sanchez sebenarnya cukup diandalkan di dalam skuad, di musim 2021/22, Dzeko berhasil mencetak 17 gol dari 47 pertandingan, sementara Alexis mencetak sembilan gol dari 39 laga.

Inter sepertinya memang tengah aktif melepas beberapa pemainnya, sebelum Dzeko dan Alexis Sanchez, mereka sudah lebih dulu kehilangan Ivan Perisic yang hengkang ke Tottenham Hotspur.