Saul atau Declan Rice Dinilai Cocok untuk Manchester United

Declan Rice
Declan Rice / Ian MacNicol/Getty Images
facebooktwitterreddit

Sudah mendatangkan Jadon Sancho dan Raphael Varane, Rio Ferdinand menilai Manchester United bakal mendatangkan pemain baru lagi sebelum bursa transfer ditutup pada akhir bulan ini. Menurutnya, ada dua pemain yang potensial merapat ke United.

Menurut Ferdinand dua pemain yang cocok untuk didatangkan oleh Setan Merah sebelum penutupan bursa transfer adalah Saul Niguez dari Atletico Madrid, dan Declan rice dari West Ham United. Kedua pemain menurutnya bakal memantapkan kekuatan lini tengah tim.

Saul Niguez
Saul Niguez / Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images

Kedua nama tersebut sebenarnya sejak dibukanya bursa transfer sudah dikaitkan dengan United. Namun, Saul dan Rice sama-sama tidak mau dilepas oleh klub masing-masing mengingat peranan keduanya yang cukup penting.

"Saya pikir jika pemain yang tepat tersedia dengan harga yang tepat pula, Ole Gunnar Solskjaer bakal mencoba untuk mendapatkannya. Masalahnya adalah siapa yang memenuhi kriteria itu?” ujar Ferdinand seperti dikutip dari Goal.

“Saul Niguez bisa jadi pemain yang sangat cocok. Saya sangat menyukainya, apalagi dia punya pengalaman bermain di Liga Champions. Lalu saya pikir Declan Rice juga bisa jadi tambahan yang sangat bagus untuk skuad United,” tambahnya.