Rudiger Pertanyakan Keputusan Chelsea Pecat Thomas Tuchel
Oleh Amanda Amelia
Chelsea menjadi klub yang mendapat sorotan tinggi dalam beberapa pekan terakhir, inkonsistensi yang mereka alami akhirnya berujung pada pemecatan sang pelatih, Thomas Tuchel.
Tak membuang waktu, manajemen klub akhirnya langsung menunjuk Graham Potter sebagai juru taktik anyar. Pria asal Inggris itu juga sudah menandatangani kontrak sampai tahun 2027.
Pemecatan Tuchel tentu mengundang komentar dari berbagai pihak, tak terkecuali mantan pemain Chelsea yang kini sudah hengkang ke Real Madrid, Antonio Rudiger. Bek asal Jerman itu merasa heran dengan keputusan yang diambil dewan klub.
"Pertama, Tuchel diizinkan untuk merekrut pemain baru, lalu dia kemudian dipecat setelah menjalani beberapa pertandingan. Saya benar-benar terkejut dengan keputusan cepat ini," ujar Rudiger seperti dilaporkan Evening Standard.
"Di hari dia dilepas Chelsea, itu menjadi salah satu hari paling sedih bagi saya. Saya juga mengirim pesan padanya dan kembali mengucapkan terima kasih atas segala yang dia berikan," lanjutnya.
"Tuchel selalu bisa diandalkan dan akan terus berada di sana untuk semua pemain, bukan hanya saya. Jika Anda melihat bagaimana kondisi tim saat dia datang dan bagaimana dia melakukan perubahan pada tim, dirinya melakukan pekerjaan yang mustahil. Namun Anda tahu bagaimana kondisi di dunia sepakbola, terkadang, Anda dianggap sebagai seorang pahlawan, namun terkadang sebaliknya," tutup bek berusia 29 tahun itu.
Saat ini Thomas Tuchel masih menganggur, namun beredar kabar terakhir menyebutkan bahwa dia berpotensi jadi suksesor Julian Nagelsmann di Bayern Munchen atau Massimiliano Allegri di Juventus.