Ronald Koeman Bahas Masa Depannya di Barcelona

Ronald Koeman
Ronald Koeman / Fran Santiago/Getty Images
facebooktwitterreddit

Ronald Koeman memang belum genap semusim menukangi Barcelona, walau masih terikat kontrak sampai tahun 2022, tak sedikit yang memprediksi jika pelatih asal Belanda itu akan lengser di akhir musim 2020/21.

Isu hengkangnya Koeman mulai muncul ke permukaan usai Barcelona beberapa kali kehilangan poin yang membuat peluang mereka untuk menjuarai La Liga kian menipis, terakhir di laga krusial kontra Atletico Madrid, Lionel Messi dan kawan-kawan harus berbagi satu poin usai bermain imbang tanpa gol.

Setelah dalam beberapa waktu terakhir enggan berbicara banyak soal masa depannya di Camp Nou, Koeman akhirnya buka suara. Pria yang juga sempat menukangi Everton itu merasa yakin jika Barcelona akan menghormati kontraknya yang masih tersisa satu musim lagi.

"Presiden klub (Joan Laporta) merasa yakin dengan kemampuan saya sebagai pelatih sejak hari pertama. Dia yang harus mengambil keputusan terkait masa depan saya," ujar Koeman seperti dilansir Goal.

"Saya menandatangani kontrak selama dua musim, saya juga bisa melihat bahwa saya masih akan melatih pemain-pemain ini musim depan," tambahnya.

Ronald Koeman
Ronald Koeman / Quality Sport Images/Getty Images

Masih belum diketahui siapa calon suksesor Koeman andai dirinya lengser dari kursi kepelatihan Barca, namun sempat beredar kabar jika Xavi Hernandez akan menukangi klub yang bermarkas di Camp Nou itu mulai musim 2021/22 mendatang.

Barcelona diwajibkan meraih poin penuh saat melakoni laga tandang ke Estadio Ciutat de Valencia, markas Levante di pekan ke-36 La Liga, Rabu (12/5) dini hari WIB.