Roberto Martinez Bangga dengan Performa Thibaut Courtois di Real Madrid
Oleh Randy Siswanto
Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez mengaku saat ini dirinya sedang bahagia atas performa Thibaut Courtois. Sebab kiper Real Madrid tersebut berhasil menunjukkan kalau dirinya mampu bangkit setelah mengalami performa yang buruk di awal musim.
Selain itu Roberto Martinez juga memuji Courtois yang tidak menyerah dan terus mencoba untuk tampil bagus di Real Madrid. Setelah dirinya sukses bersama Chelsea dalam kurun waktu tujuh tahun sebelum akhirnya didatangkan oleh Los Blancos dengan biaya sebesar 35 juta euro di tahun 2018.
Martinez menilai kalau Cortouis saat ini sudah dewasa dalam menyikapi kritikan yang masuk pada awal musim. Hal tersebut dia tunjukkan melalui performa apiknya bersama Real Madrid musim ini.
"Dia menunjukkan kedewasaan dalam berpikir sebagai seorang kiper profesional musim lalu. Sebab dia dapat mengkritik dirinya sendiri untuk tampil bagus dan kini dia sudah jauh lebih baik dibanding sebelumnya," ujar Martinez seperti dilansir dari Goal
"Bahkan saat ini Courtois menjadi bagian yang paling penting bagi Real Madrid. Saya rasa sangat sedikit kiper di zaman modern ini yang akan memiliki pemikiran seperti dirinya."
"Tentu saya sangat bangga melihatnya dapat berkembang sangat baik saat ini. Dia sudah menunjukkan kualitas yang dimiliki dan membantu klub tersebut untuk meraih kesuksesan ke depannya."
Courtois berhasil merebut tempat kiper utama Real Madrid yang sebelumnya dipegang oleh Keylor Navas. Penjaga gawang berusia 27 tahun itu juga memiliki kontrak jangka panjang bersama tim asuhan Zinedine Zidane tersebut selama enam tahun.
Los Blancos tidak meraih satu pun gelar di musim 2018-2019 lalu karena banyak melakukan kesalahan yang dibuat oleh Courtois saat itu. Hal tersebut membuat timnya harus kehilangan banyak poin dan pada akhirnya gagal bersaing dengan klub lain.
Tetapi saat ini Courtois berhasil bangkit dan menjadi pilihan utama Zinedine Zidane di bawah mistar gawang Real Madrid musim ini. Kiper timnas Belgia tersebut juga saat ini berhasil mencatatkan 12 cleansheet dari 24 pertandingan bersama klub tersebut.