Ralf Rangnick Sebut Man United Punya Kombinasi Bagus Pemain Senior dan Muda

Ralf Rangnick
Ralf Rangnick / RONNY HARTMANN/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United akhirnya mengumumkan kedatangan Ralf Rangnick sebagai pelatih interim hingga akhir musim ini. Selepas itu, Rangnick akan dikontrak dua tahun sebagai konsultan untuk tim yang bermarkas di Old Trafford tersebut.

Rangnick mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Manchester United. Targetnya tidak main-main yakni bisa membawa United meraih kesuksesan di musim ini. Rangnick menambahkan, tugas lainnya adalah membuat para pemain bisa tampil 100 persen di setiap laga.

Rangnick meninggalkan jabatannya sebagai manajer olahraga dan perkembangan pemain di Lokomotiv Moscow. United dikabarkan siap untuk membayar setiap kompensasi kepada Lokomotiv Moscow terkait kepindahan Rangnick.

“Saya sangat senang bisa bergabung dengan Manchester United dan fokus untuk membuat musim ini sebagai musim yang sukses untuk tim. Skuad tim dipenuhi oleh talenta yang luar biasa dan sangat berimbang antara pemain muda dan yang berpengalaman,” jelasnya seperti dilansir dari Mirror.

“Segala usaha saya untuk enam bulan ke depan adalah membantu para pemain tampil sesuai potensinya, baik secara individu, dan yang terpenting secara tim. Lebih dari itu, saya juga tak sabar untuk membantu target jangka panjang tim sebagai konsultan,” tambahnya.