Sebelum Perpanjang Kontrak dengan PSG, Mbappe Akui Lakukan Negosiasi dengan Liverpool

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe / John Berry/GettyImages
facebooktwitterreddit

Spekulasi soal masa depan Kylian Mbappe menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, sempat dikabarkan sudah mencapai kesepakatan verbal dengan Real Madrid, sang pemain akhirnya batal bergabung dan malah bertahan sekaligus menandatangani kontrak sampai tahun 2025 bersama PSG.

Kini sebuah pengakuan mengejutkan kembali disampaikan Mbappe, pemain berpaspor Prancis itu mengonfirmasi bahwa dirinya juga sempat melakukan negosiasi dengan Liverpool.

"Ya, memang ada pembicaraan di antara saya dengan Liverpool, namun kami tidak berbicara terlalu banyak," ujar Mbappe seperti dilansir Liverpool Echo.

"Saya melakukan pembicaraan dengan Liverpool karena itu adalah klub favorit ibu saya. Dia mencintai Liverpool. Saya tidak tahu kenapa, Anda harus bertanya sendiri padanya! Liverpool merupakan klub yang bagus, kami bertemu lima tahun lalu, saat saya masih membela AS Monaco. Liverpool adalah klub besar," tambah dia.

Bukan hanya mengonfirmasi sempat melakukan negosiasi dengan Liverpool, Mbappe juga mengakui bahwa The Reds sebenarnya memiliki peluang besar untuk merekrutnya di tahun 2017, namun kala itu sang pemain akhirnya meninggalkan Monaco dan bergabung dengan PSG dengan status pinjaman sebelum akhirnya dibeli dengan harga 145 juta euro.

Karier Kylian Mbappe di PSG memang berjalan mulus, selama berada di Parc des Princes, pemain berusia 23 tahun tersebut sudah tampil dalam 217 pertandingan dengan koleksi 171 gol. Dirinya juga berhasil mempersembahkan 13 gelar bergengsi.