PSG Ganggu Barcelona Soal Transfer Bernardo Silva
Oleh Amanda Amelia

Spekulasi soal masa depan Bernardo Silva menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di musim panas 2022. seperti diketahui, dirinya memang menjadi salah satu pemain yang masuk dalam rencana belanja Barcelona.
Peluang Barca untuk mendapatkan tanda tangan pemain berpaspor Portugal itu sepertinya juga kian menipis, pasalnya City memang masih ingin mempertahankan Bernardo, dan baru akan melepas andai ada klub yang bersedia membayar 100 juta euro.
Harga tinggi yang ditetapkan City tentu membuat Barca mundur, pasalnya saat ini mereka juga masih berjuang untuk keluar dari krisis finansial, walau sudah mengaktifkan tuas ekonomi keempat, Barca masih belum bisa mendaftarkan salah satu pemain baru, Jules Kounde ke La Liga,
🚨 Courtisé depuis plusieurs semaines par le FC Barcelone, les Blaugranas pourraient se faire doubler par le PSG pour le dossier Bernardo Silva ! D'après The Times, le club de la capitale est prêt à faire une offre de 70 millions d'euros.
— RMC Sport (@RMCsport) August 17, 2022
Walau gagal hengkang ke Camp Nou, peluang Bernardo untuk mengadu nasib dengan klub lain belum sepenuhnya tertutup, pasalnya menurut laporan The Times, Paris Saint-Germain juga tertarik dan siap mengajukan tawaran senilai 70 juta euro.
Bernardo Silva menjadi salah satu pemain kunci dalam skuad Pep Guardiola, bergabung di musim panas 2017, pria berusia 28 tahun itu sukses tampil dalam 254 pertandingan dengan koleksi 48 gol dan 51 assist. Bernardo juga berhasil mempersembahkan 11 gelar bergengsi.