Piala Asia U23: Indonesia 1-0 Australia - Hasil Pertandingan dan Rating Pemain

  • Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana di babak fase grup Piala Asia U23 usai mengatasi perlawanan Australia.
  • Komang Teguh memastikan kemenangan Garuda Muda di menit ke-11.
  • Ernando Ari tampil gemilang dengan menggagalkan penalti lawan.

Indonesia sukses mengatasi perlawanan Australia dengan skor 1-0, Kamis (18/4)
Indonesia sukses mengatasi perlawanan Australia dengan skor 1-0, Kamis (18/4) / Mohamed Farag/GettyImages
facebooktwitterreddit

Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana di Piala Asia U23 usai mengatasi perlawanan Australia di laga kedua babak fase grup yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Kamis (18/4). Komang Teguh memastikan poin penuh Garuda Muda, sementara Ernando Ari juga tampil gemilang dengan menepis penalti Mohamed Toure.

Absennya Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta membuat Shin Tae-Yong memutuskan untuk melakukan rotasi, Jeam Kelly Stroyer dan Nathan Tjoe-A-On dan Fajar Fathur Rahman diturunkan sejak menit pertama.

Indonesia mendapatkan hukuman penalti di menit ke-25 usai Komang terlihat melakukan handsball, namun Ernando Ari tampil gemilang dengan menepis tendangan Mohamed Toure.

Usaha Indonesia untuk membuka keunggilan akhirnya membuahkan hasil di menit ke-45, Komang Teguh sukses mencatatkan namanya di papan skor melalui sundulan usai memanfaatkan tendangan keras Nathan Tjoe-A-On. Babak pertama berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Garuda Muda,

Di babak kedua, pertandingan tetap berjalan terbuka, Australia berusaha keras untuk bisa menyamakan kedudukan, namun usaha mereka selalu dipatahkan barisan belakang Indonesia, di sisi lain, Ernando juga tampil gemilang di bawah mistar gawang.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta membuat pertandingan akhirnya selesai dengan skor 1-0 untuk kemenangan Indonesia. Skuad asuhan Shin Tae-Yong kini menempati posisi dua klasemen sementara Piala Asia dengan koleksi tiga poin.


Rating Pemain Indonesia vs Australia

Ernando Ari (9/10): tampil gemilang di bawah mistar gawang, melakukan sejumlah penyelamatan penting, termasuk penalti lawan di menit ke-25.

Muhammad Ferrari (7/10): tampil solid di lini belakang.

Rizki Ridho (7/10): menjadi sosok penting di jantung pertahanan, dia juga melakukan sejumlah blok penting.

Komang Teguh (8/10): sempat melakukan handsball yang berujung hukuman penalti untuk Indonesia sekaligus mendapatkan satu kartu kuning, namun semua terbayar lunas usai dia menjadi penentu kemenangan Indonesia di menit ke-45.

Fajar Fathur Rahman (6,5/10): dipercaya tampil sejak awal, penampilannya cukup baik.

Marselino Ferdinan (7/10): pergerakan cepatnya cukup merepotkan barisan belakang Australia.

Nathan Tjoe-A-0n (7,5/10): dipercaya tampil sejak awal dan menjalankan tugas dengan baik. Memiliki andil di balik gol yang dicetak Komang Teguh.

Pratama Arhan (7/10): menempati posisi bek sayap kiri, performanya cukup baik dan sesekali membantu serangan yang dibangun timnya.

Witan Sulaeman (6,5/10): pergerakannya cukup merepotkan dan beberapa kali mengancam gawang Patrick Beach.

Jeam Kelly Sroyer (6/10): dipercaya tampil sejak awal, namun mendapatkan satu kartu kuning.

Rafael Struick (7/10): memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol, pergerakan cepatnya juga merepotkan barisan belakang Australia.


Pemain Pengganti

Justin Hubner (7/10): masuk di menit ke-72 menggantikan Jeam Kelly Sroyer, tampil solid di sisa pertandingan.

Ilham Rio Fahmi (N/A): masuk di ment ke-77 menggantikan Fajar Fathur Rahman.

Ikhsan Zikrak (N/A): masuk di menit ke-83 menggantikan Komang Teguh.