Perubahan Format Liga Champions 2024/25: Liga Inggris Bisa Kirim 5 Tim!

  • Liga Champions akan menggunakan format baru mulai dari musim 2024/25.
  • Akan ada empat tim tambahan yang masuk dalam tahap awal kompetisi tersebut.
  • Liga dengan performa terbaik pada musim 2023/24 akan mendapatkan keuntungan pada musim berikutnya.
Liga Inggris berpeluang mengirim lima wakil ke Liga Champions yang akan menggunakan format baru mulai dari musim 2024/25.
Liga Inggris berpeluang mengirim lima wakil ke Liga Champions yang akan menggunakan format baru mulai dari musim 2024/25. / Michael Regan/GettyImages
facebooktwitterreddit

Kompetisi Liga Champions 2024/25 akan memiliki perbedaan signifikan dengan format yang digunakan dalam beberapa musim terakhir. Liga Inggris juga berpeluang mengirimkan lima tim sebagai wakil setelah format baru tersebut digunakan mulai dari musim depan.

UEFA (Asosiasi Sepak Bola Eropa) ingin meningkatkan keuntungan dari pendapatan hak siar dengan menambah jumlah pertandingan pada fase grup, dengan mengubah formatnya menjadi Swiss League.

Adanya tambahan empat tim dalam kompetisi ini, Liga Inggris menjadi salah satu kompetisi yang dapat memperoleh keuntungan dengan mengirimkan lima tim, setelah umumnya mengirimkan empat wakil. Tetapi saat ini belum ada jaminan harapan itu dapat menjadi realita.

Berikut adalah informasi lebih lanjut mengenai format baru Liga Champions dan bagaimana lima klub Liga Inggris dapat lolos pada musim 2024/25.


Format Baru Liga Champions 2024/25

Paris Saint-Germain v Newcastle United FC: Group F - UEFA Champions League 2023/24
Format baru Liga Champions disahkan pada masa kepemimpinan Aleksander Ceferin sebagai Presiden. / Christian Liewig - Corbis/GettyImages

Musim 2023/24 menjadi momen terakhir bagi dunia sepak bola untuk menikmati format fase grup yang sudah digunakan sejak 2003 – yang sebelumnya bereisi delapan grup dengan empat tim. Mulai dari musim 2024/25, akan ada 36 klub peserta.

Fase grup juga akan diubah menjadi sistem liga. Di dalam liga tersebut, setiap klub akan tampil dalam delapan pertandingan – empat laga kandang dan empat laga tandang – menghadapi delapan tim yang berbeda.

Seluruh tim peserta akan mendapatkan status unggulan atau non-unggulan berdasarkan peringkat di UEFA dan masuk ke dalam empat pot yang berbeda, setiap tim akan berhadapan dengan dua tim dalam setiap pot – satu laga kandang dan satu laga tandang.

Apabila ada tim yang masuk ke pot 1, mereka akan menjalani dua pertandingan dengan dua tim berbeda dari pot 1, 2, 3, dan 4 dalam total delapan pertandingan.


Bagaimana Sebuah Tim dapat Lolos ke Babak Penyisihan Liga Champions 2024/25?

Perubahan format membuat syarat bagi sebuah tim untuk lolos ke babak penyisihan Liga Champions 2024/25 menjadi semakin rumit, berkat adanya empat tim tambahan, yang membuat metode kualifikasi juga berubah.

Sebuah tim dapat memperoleh 24 poin (dengan delapan kemenangan), delapan tim teratas di klasemen liga akan langsung lolos ke babak 16 besar. Tetapi, tim yang finis di peringkat kesembilan hingga ke-24 akan menjalani dua leg pertandingan penyisihan, tim yang menang akan lolos ke babak berikutnya.

Tim yang finis di peringkat kesembilan hingga ke-16 akan berhadapan dengan tim yang finis di peringkat ke-17 hingga ke-24. Mulai dari babak 16 besar, tidak ada perubahan format.


Bagaimana Lima Tim Liga Inggris dapat Masuk ke Liga Champions Musim 2024/25?

Sama seperti apa yang terjadi musim ini, tim yang finis di posisi empat besar Liga Inggris akan lolos secara otomatis ke Liga Champions pada musim 2024/25. Tetapi, ada peluang untuk meningkatkan jumlah tim yang lolos menjadi lima tim.

Dua negara dengan koefisien UEFA tertinggi akan mendapatkan jatah tambahan dalam Liga Champions. Koefisien itu ditentukan dengan performa dari klub peserta yang berasal dari negara yang bersangkutan dalam kompetisi tingkat Eropa, nilai akhir ditentukan berdasarkan rata-rata total poin yang diakumulasikan oleh seluruh klub peserta.

Jika perwakilan dari Inggris adalah salah satu dari dua negara dengan nilai koefisien tertinggi, maka tim yang finis di peringkat kelima Liga Inggris pada akhir musim 2023/24 akan mengikuti Liga Champions musim depan.

Dalam enam dari tujuh musim terakhir, Inggris menjadi salah satu dari dua negara dengan tingkat koefisien tertinggi, hanya gagal pada musim 2019/20. Terdapat peluang yang cukup tinggi bagi Liga Inggris untuk memenuhi harapan tersebut.

Tetapi itu belum dapat dipastikan dan bergantung dari performa delapan tim Liga Inggris dalam tiga kompetisi tingkat Eropa (Liga Champions, Liga Europa, Liga Konferensi Europa) – delapan tim itu terdiri dari Manchester City, Arsenal, Manchester United, Newcastle United, Liverpool, Brighton & Hove Albion, Aston Villa, dan West Ham United.


Berapa Jumlah Klub Maksimal dari Liga Inggris yang dapat Lolos ke Liga Champions 2024/25?

Saat ini, terdapat kesempatan bagi tujuh klub Liga Inggris untuk mengikuti Liga Champions. UEFA belum menetapkan batas maksimal bagi peserta dari satu negara. Tetapi peluang itu sangat rendah.

Apabila Manchester City, Liverpool, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan Manchester United lolos dengan finis di posisi empat besar, dengan Newcastle United menjuarai Liga Champions (sudah tidak mungkin akibat tersingkir pada fase grup) dan Brighton menjuarai Liga Europa, maka ketujuh tim itu dapat lolos.