Performa Raphael Varane Tak Lagi Sama Seperti saat Membela Real Madrid
Oleh Arief Hadi Purwono

Mantan winger Timnas Prancis, Olivier Rouyer, mengutarakan pendapatnya soal bek Manchester United Raphael Varane. Menurutnya, Varane bukan lagi sosok bek yang sama ketika ia masih berseragam Real Madrid.
Varane didatangkan oleh Setan Merah di bursa transfer musim panas tahun ini dari Real Madrid dengan mahar 34 juta poundsterling. Sejauh ini Varane sudah bermain tujuh kali, dan ia berpotensi untuk absen cukup lama usai mengalami cedera saat membela Prancis di UEFA Nations League.
Man Utd warned Raphael Varane 'not at same level' after disappointing France displayhttps://t.co/ksfVfJ7hCE pic.twitter.com/4FQnaaRDHQ
— Mirror Football (@MirrorFootball) October 15, 2021
“Saya sejauh ini sangat kecewa dengan performa dari Varane, baik itu ketika bermain di level klub maupun bersama Timnas Prancis,” tukas Rouyer seperti dilansir dari Mirror.
“Saya tidak mengatakan dia sudah tidak lagi berada di level yang sama, namun Anda bisa liha kontribusi yang diberikan oleh Sergio Ramos kepada Varane saat di Madrid,” ujarnya.
? 4 x Champions League
— Statman Dave (@StatmanDave) October 10, 2021
? 4 x Club world cup
? 3 x European super cup
? 3 x Spanish super cup
? 3 x La Liga
? 1 x World Cup
? 1 x Nations League
Raphaël Varane’s CV is something else. ? pic.twitter.com/cksJvBhL0r
“Saya mengagumi Varane, namun saya lihat dia tidak berada di performa terbaiknya di dua musim terakhir,” tambahnya.