Paul Pogba Sebut Manchester United Sudah Paham Akan Kesulitan di Turf Moor
Oleh Dananjaya WP
Manchester United mendapat kemenangan penting atas Burnley dalam lanjutan Liga Inggris. Pertandingan di Turf Moor pada Rabu (13/1) dini hari WIB dimenangkan tim tamu dengan skor 1-0. Gol Paul Pogba pada pertengahan babak kedua membuat United dapat pulang dengan membawa tiga poin.
Kemenangan ini membuat skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer naik ke puncak klasemen sementara. Man United memiliki 36 poin dari 17 pertandingan, unggul tiga poin atas Liverpool yang sempat menempati posisi tersebut. United menempati puncak Liga Inggris untuk pertama kali sejak musim 2012/13.
Setelah mencetak gol penentu kemenangan, Paul Pogba mengatakan timnya sudah memahami tantangan yang akan dihadapi. Pogba menegaskan menghadapi Burnley di Turf Moor selalu memberi kesulitan tinggi. Pemain dengan nomor punggung 6 itu menekankan rasa tenang menjadi faktor yang penting.
“Kami paham bahwa kami akan merasakan kesulitan, selalu saat kami datang ke sini. Kami meraih kemenangan akibat dapat menjaga rasa tenang. Kami kesulitan pada babak pertama, dan tetap tenang pada babak berikutnya, mendapat gol dan kemenangan,” ucap Pogba dikutip dari situs resmi klub.
Pogba juga menyampaikan pujian khusus kepada Marcus Rashford. Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu memberi umpan yang berhasil dikonversi menjadi gol. Pogba menganggap Rashford memberikan umpan yang sempurna, yang membuat tugasnya membobol gawang The Clarets menjadi lebih mudah.