Ole Gunnar Solskjaer Tolak Bicarakan Peluang Manchester United Juara Liga Inggris 2020/21
Oleh Dananjaya WP
Manchester United sedang menjalani tren positif dalam kompetisi Liga Inggris. Marcus Rashford dan rekan-rekannya mencatatkan tujuh pertandingan tanpa kekalahan. Saat ini Man United memiliki 26 poin, tertinggal lima poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen. Namun United juga memiliki satu laga yang belum berlangsung.
Peningkatan performa yang terjadi dalam beberapa pekan terakhir membuat United mendapat pujian dari berbagai pihak. Setan Merah bahkan kini disebut dapat bersaing dengan Liverpool untuk mendapat gelar juara. Keadaan ini berbeda jauh dengan apa yang terjadi saat mereka tersingkir dari fase grup Liga Champions.
Walau demikian, Ole Gunnar Solskjaer sebagai manajer tidak terlena. Solskjaer menolak membicarakan peluang timnya mendapat gelar juara. Solskjaer mengutamakan perkembangan yang dijalani timnya.
“Memang ada pembicaraan itu di luar klub, tetapi kami hanya dapat fokus untuk setiap pertandingan yang akan kami jalani. Itu menjadi satu-satunya cara untuk fokus hingga akhir musim. Kami sama sekali tidak membicarakan kemungkinan itu. Kami hanya fokus untuk terus berkembang,” jelas Solskjaer dikutip dari Sky Sports.
Man United akan bertandang ke King Power Stadium dalam laga lanjutan Liga Inggris. Pertandingan kontra Leicester City pada Sabtu (26/12) dapat menjadi salah satu momen penting bagi perjalanan kedua tim.
Leicester saat ini unggul satu poin atas Man United, namun juga memiliki satu pertandingan lebih banyak dibandingkan lawan yang mereka hadapi pada pertandingan ini.