Nottingham Forest 2-1 Manchester United: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain Liga Inggris 2023/24

  • Manchester United kalah 2-1 dari Nottingham Forest.
  • MU tampil tanpa Rasmus Hojlund di City Ground.
Hasil pertandingan Liga Inggris 2023/24, Minggu (31/12): Nottingham Forest 2-1 Manchester United
Hasil pertandingan Liga Inggris 2023/24, Minggu (31/12): Nottingham Forest 2-1 Manchester United / Catherine Ivill/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United takluk 2-1 di tangan tuan rumah Nottingham Forest pada lanjutan pekan ke-20 Liga Inggris 2023/24, Minggu (31/12) dinihari WIB di City Ground. Gol-gol Nottingham Forest diciptakan oleh Nicolás Domínguez (64') dan Morgan Gibbs-White (82'), sementara gol MU dicetak oleh Marcus Rashford (78').

Hasil ini membuat Manchester United sekarang berada di urutan ke-7 dengan torehan 31 poin, sementara Forest ada di posisi ke-15 dengan 20 poin.


Rating Pemain Manchester United vs Nottingham Forest

GK: Andre Onana (5/10) - timnya kalah, kebobolan dua gol, sama sekali tidak melakukan upaya penyelamatan.

RB: Aaron Wan-Bissaka (5/10) - dua full back MU tampil minus hari ini, alhasil pertahanan dan lini serang tim terdampak dengan kinerja mereka.

CB: Raphael Varane (6/10) - kembali menjadi starter, tampil dengan koordinasi yang buruk.

CB: Jonny Evans (6/10) - bagian dari lini belakang MU yang tampil ceroboh, minus koordinasi, tidak disiplin.

LB: Diogo Dalot (6/10) - dengan tingkat akurasi umpan yang cukup rendah, Dalot tidak memperlihatkan kontribusi signifikan di laga ini.

CM: Kobbie Mainoo (5/10) - tidak memberikan banyak kontribusi berarti di lini tengah, langsung ditarik di awal babak kedua.

CM: Christian Eriksen (6/10) - seperti bekerja sendirian untuk menghidupkan lini tengah Setan Merah.

LW: Alejandro Garnacho (6/10) - terlepas dari assist yang dicetaknya, Garnacho juga tidak menawarkan banyak hal untuk menjadi solusi tumpulnya serangan MU.

CAM: Bruno Fernandes (6/10) - visi serangan Bruno sama sekali tidak terlihat, lebih banyak berlari tanpa tujuan yang jelas.

RW: Antony (5/10) - penguasaan bola buruk, tidak memberikan ancaman berarti ke pertahanan Forest.

ST: Marcus Rashford (7/10) - terlepas dari gol yang dicetaknya, performa Rashford tergolong biasa-biasa saja. Tidak efisien.

Pemain Pengganti Manchester United

Scott McTominay (N/A): menggantikan Kobbie Mainoo pada menit ke-46.

Amad Diallo (N/A): menggantikan Antony pada menit ke-54.

Sergio Reguilon (N/A): menggantikan aaron Wan-Bissaka pada menit ke-90.