Nadeo Nilai Penundaan Piala AFF Bagus untuk Persiapan Timnas Indonesia

Nadeo kala menjaga Timnas Indonesia
Nadeo kala menjaga Timnas Indonesia / Gary Tyson/Getty Images
facebooktwitterreddit

Ajang Piala AFF 2020 resmi ditunda akibat pandemi virus corona yang masih belum usai. Penundaan tersebut menurut kiper Bali United, Nadeo Argawinata, adalah sebuah berkah tersendiri karena berarti masa persiapan Timnas Indonesia bisa lebih panjang.

Nadeo sendiri saat ini tengah bergabung dengan pemusatan latihan timnas senior. Training camp tersebut ditujukan untuk persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala AFF 2020. Nadeo juga menambakan, sebenarnya tidak hanya Indonesia saja yang diuntungkan dari penundaan Piala AFF tahun ini.

“Saya rasa penundaan Piala AFF ini bisa dibilang menjadi keuntungan karena persiapan tim akan lebih lama. Mungkin bukan hanya buat Indonesia saja, tetapi juga negara lain,” ujar Nadeo seperti dikutip dari Goal.

“Buat saya tidak ada masalah kapan pun digelarnya, mau awal tahun, pertengahan, atau akhir tahun. Paling penting jadwal sudah jelas dan dipersiapkan. Sekarang kan gak mungkin kalau kita lihat keadaaan di sini. Mudah-mudahan tahun depan sudah normal lagi, jadi pasti ada penonton dan itu lebih bagus,” jelasnya.

Sejauh ini kemungkinan Piala AFF akan digelar pada April 2021. Hal tersebut dibahas pada rapat komite darurat federasi sepakbola Asia Tenggara (AFF). Namun pelaksana tugas (Plt) sekjen PSSI, Yunus Nusi, keberatan jika AFF digelar di awal tahun karena timnas fokus mempersiapkan diri untuk Piala Dunia U-20.