Mohamed Salah Ungkap Pemain Terbaik Liverpool di Musim 2019/20

Mohamed Salah - Liverpool
Mohamed Salah - Liverpool / Sebastian Frej/MB Media/Getty Images
facebooktwitterreddit

Pencapaian Liverpool dalam ajang Liga Inggris 2019/20, memang terdengar luar biasa. Sebab dari awal musim, skuat asuhan dapat terus menjaga performa konsistensinya dengan terus meraih kemenangan.

Bahkan saat kompetisi masih tersisa tujuh pertandingan lagi, The Reds telah dipastikan menjadi juara lantaran pesaing terdekatnya, Manchester City gagal mengalahkan Chelsea yang secara matematis tidak dapat mengejarnya lagi - berbeda 23 poin.

Usai melihat berhasil meraih gelar Liga Inggris dan baru mencatatkan satu kekalahan, mungkin banyak yang beranggapan jika pemain terbaik anak asuh Klopp untuk musim ini adalah Virgil van Dijk lantaran bisa menjaga tembok pertahanan dengan sempurna.

Tetapi, Mohamed Salah nyatanya lebih menilai jika kapten tim, Jordan Henderson adalah sosok paling berpengaruh bagi Liverpool dalam bisa mengakhiri puasa gelar selama 30 tahun ini.

"Kami mempunyai musim yang sempurna, tetapi jika saya harus memilih satu pemain (terbaik) maka Henderson adalah orangnya. Dia adalah kapten tim dan sudah berada di sini selama delapan-sembilan tahun dan menghadapi kritik, namun bisa mengatasinya," ujar Salah dikutip dari Mirror.

"Hendo juga pemain yang hebat dan selalu berusaha membantu rekan-rekannya," tutupnya.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu, memang dianggap pemain penting bagi The Reds lantaran andal dalam membangun serangan maupun mencegah tim lawan untuk mencetak gol.