Menang vs Kuwait, Rachmat Irianto Ingin Timnas Indonesia Jaga Momentum
Oleh Amanda Amelia
Tim nasional Indonesia berhasil meraih kemenangan krusial saat bertemu Kuwait di laga perdana babak kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung di Jaber Al Ahmad International Stadium, Kuwait, Rabu (8/6).
Tertinggal lebih dulu melalui gol Youssef Nasser di menit ke-40, Marc Klok berhasil menutup babak pertama dengan skor 1-1 melalui penaltinya di menit ke-44.
Rachmat Irianto menjadi pahlawan kemenangan Indonesia dan menutup laga dengan skor 2-1 lewat golnya di menit ke-47.
Seusai pertandingan, pemain berusia 22 tahun tersebut tak bisa menutupi rasa bahagia, Irianto juga berharap dia dan rekan-rekan setimnya tetap fokus sekaligus menjaga momentum kemenangan.
"Pertandingan melawan Kuwait benar-benar luar biasa, kami tertinggal terlebih dahulu namun tim mampu membalikkan keadaan dan meraih kemenangan," ujar Irianto seperti dilansir laman resmi PSSI.
"Torehan tiga poin ini membuat kami percaya diri menatap dua laga selanjutnya. Saya dan rekan-rekan setim sangat ingin lolos ke Piala Asia 2023," tambah pemain Persib Bandung itu.
Kemenangan atas Kuwait membuat skuad asuhan Shin Tae-Yong kini menempati posisi dua klasemen sementara grup A dengan koleksi tiga poin, di pertandingan berikutnya, mereka akan menantang Yordania, Minggu (12/6) dinihari WIB.