Manchester United Tak Berminat Menaikkan Gaji Paul Pogba

Paul Pogba
Paul Pogba / Alex Pantling/Getty Images
facebooktwitterreddit

Manchester United asuhan Ole Gunnar Solskjaer, memang sudah mengaktifkan opsi perpanjangan kontrak kepada Paul Pogba yang membuatnya bertahan sampai tahun 2022. Hal itu lakukan MU, guna mencegahnya hengkang secara bebas transfer.

Kendati sudah memperpanjang kontrak Pogba dalam kurun waktu satu musim lagi, Mirror Football melaporkan bahwa klub bermarkas di Old Trafford enggan mau menaikkan gajinya hanya untuk membuat pemain berpaspor Prancis itu bertahan.

Kabarnya, Ed Woodward selaku CEO dari MU yang menolak memberikan gaji tinggi kepada Pogba lantaran belajar dari kasus Alexis Sanchez.

Kala itu, Alexis mempunyai gaji sebesar 400ribu pound per pekan. Namun begitu, pemain asal Chili yang sudah tak kerasan di Old Trafford, membuatnya hengkang ke Inter Milan.

Sebelum menjadi pemain permanen di klub asuhan Antonio Conte, Man United masih sempat membayar gajinya saat masih berstatus pemain pinjaman dengan Nerazzurri.

Melihat kasus itu dan Pogba yang sudah terang-terangan memberikan sinyal tertarik untuk hengkang ke Real Madrid, mungkin jadi alasan Woodward melakukan antisipasi dari sekarang dengan tak mau menaikkan bayaran kepada mantan pemain Juventus ini.