Manchester United Menang Dramatis vs Newcastle, Ini Komentar Erik ten Hag
- Manchester United meraih kemenangan dramatis atas Newcastle.
- Momen ini menjadi laga terakhir tim tuan rumah di Old Trafford dalam ajang Liga Inggris pada musim 2023/24.
- Erik ten Hag merasa puas dengan hasil yang diraih timnya pada pertandingan ini.
Oleh Dananjaya WP
Erik ten Hag merasa puas setelah Manchester United meraih kemenangan dramatis atas Newcastle. Laga di Old Trafford pada Kamis (16/5) dini hari WIB dimenangkan tim tuan rumah dengan skor 3-2.
“Setiap kemenangan adalah momen yang penting. Tidak ada yang dapat meragukan bahwa ini adalah momen yang penting. Saya merasa puas karena kami dapat memberikan hasil yang diinginkan oleh para fans. Saya puas dengan performa tim secara keseluruhan mengimbangi kekuatan fisik Newcastle dan juga aspek lainnya.”
“Tentu kami akan berusaha mempertahankan kekompakan dan para fans juga tetap mendukung kami. Mereka terus memberikan dukungan. Kami sangat puas karena itu tetap terjadi. Kami ingin membalas dukungan yang mereka berikan. Para pemain mencetak gol yang memuaskan yang juga terjadi berkat kekompakan di dalam tim,” ucap ten Hag dalam konferensi pers pasca pertandingan.
Tim tuan rumah unggul terlebih dahulu lewat Amad Diallo, dan mendapatkan dua gol lain dari Amad Diallo dan Rasmus Hojlund. Tetapi mereka juga kebobolan sepasang gol dari Anthony Gordon dan Lewis Hall. Kontroversi penalti dan keputusan VAR juga mewarnai pertandingan ini.
Kemenangan ini memberikan sedikit harapan bagi Manchester United. Andre Onana dan rekan-rekannya memiliki 57 poin dari 37 pertandingan. Mereka membutuhkan kemenangan atas Brighton di Amex Stadium pada Minggu (19/5) untuk menjaga peluang mengikuti kompetisi tingkat Eropa pada musim 2024/25.
Baca Berita dan Rumor Transfer Manchester United Lainnya