Man United Siap Naikkan Tawaran untuk Frenkie De Jong

Frenkie De Jong
Frenkie De Jong / BSR Agency/GettyImages
facebooktwitterreddit

Spekulasi soal masa depan Frenkie de Jong menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di bursa transfer musim panas 2022, seperti diketahui dirinya memang menjadi target utama Manchester United.

The Red Devils pun sudah mengajukan tawaran senilai 60 juta euro ditambah bonus 10 juta euro, namun tawaran tersebut langsung ditolak pihak Barca, klub yang bermarkas di Camp Nou itu diklaim baru akan melepas jika ada tim yang bersedia mengeluarkan dana paling tidak 85 juta euro.

Sebelumnya De Jong sempat mengakui bahwa dirinya merasa tersanjung dengan ketertarikan dari Manchester United, namun pemain berpaspor Belanda tersebut masih ingin bertahan di Barcelona sekaligus ingin tetap berlaga di Liga Champions.

Walau demikian, MU sepertinya masih belum ingin menyerah, kini menurut laporan Football Espana, klub yang saat ini bermain di bawah arahan Erik ten Hag itu juga siap menaikkan tawaran menjadi 70 juta euro. Man United juga tak keberatan untuk memberikan gaji tinggi untuk sang pemain.

Erik ten Hag sepertinya memang mulai menyusun rencana untuk berbelanja pemain di musim panas 2022, selain De Jong, pria yang juga sempat menukangi Ajax itu juga dikabarkan mengincar beberapa nama lain seperti Antony dan Christopher Nkunku.