Luapan Emosi Marcos Alonso Usai Cetak Gol Penentu Kemenangan ke Gawang Man City
Oleh Arief Hadi Purwono
Marcos Alonso menjadi aktor utama ketika Chelsea memenangkan laga sengit melawan Manchester City pada lanjutan Liga Inggris. Golnya pada waktu tambahan babak kedua membuat Chelsea sukses meraih kemenangan 2-1 atas sang lawan.
Diakui oleh Alonso dirinya begitu emosional ketika mencetak gol penentu kemenangan atas The Citizens. Menurutnya musim ini merupakan musim yang cukup berat untuk dirinya karena ia tersingkir dari tim utama sejak Frank Lampard menukangi Chelsea.
Ketika Lampard didepak dari kursi kepelatihan Chelsea, Thomas Tuchel beberapa kali memercayai Alonso untuk mengisi susunan pemain tim utama.
Pemain asal Spanyol kini bersaing dengan Ben Chilwell untuk status sebagai bek sayap The Blues. Sejauh ini Alonso sudah mengepak 13 penampilan di ajang Liga Inggris.
“Saya sangat senang dengan hal itu, terutama jika berkaca dengan apa yang saya jalani musim ini. Musim ini sangat berat untuk saya. Ketika saya dimainkan, saya akan selalu mencoba memberikan penampilan terbaik,” ujar Alonso seperti dilansir dari Goal.
“Saya melakukan hal itu untuk memberikan tekanan kepada manajer dan membuatnya memainkan saya lebih sering lagi. Itulah yang saya inginkan dan saya pikir saya selalu memberikan yang terbaik ketika dimainkan. Saya sangat emosional soal gol itu dan saya sangat senang bisa melakukannya,” tambahnya.