Liverpool Belum Sepakati Perpanjangan Kontrak Mohamed Salah – Eksklusif

Mohamed Salah
Mohamed Salah / Chris Brunskill/Fantasista/GettyImages
facebooktwitterreddit

Mohamed Salah mampu menjadi salah satu pemain kunci bagi Liverpool sejak bergabung dari AS Roma pada musim panas 2017. Pemain yang berposisi sebagai penyerang sayap itu sudah tampil dalam 241 laga di seluruh kompetisi dengan kontribusi 153 gol. Salah juga terlibat dalam kesuksesan meraih titel di kompetisi domestik hingga kontinental.

Kini Salah disorot tidak hanya terkait kontribusinya dengan The Reds. Pemain yang berasal dari Mesir itu ingin memperpanjang kontraknya di Anfield. Jurgen Klopp selaku manajer juga ingin pemain kuncinya mendapat kontrak baru. Tetapi proses negosiasi sering mendapat hambatan yang signifikan.

Menurut laporan eksklusif dari 90min, Liverpool dan Mohamed Salah masih berada dalam posisi yang cukup jauh untuk mencapai kesepakatan. Proses negosiasi sudah berlangsugn dalam satu tahun terakhir. Tetapi pembicaraan terakhir kali terjadi pada Desember 2021 lalu.

Salah masih memiliki kontrak yang berdurasi selama 15 bulan. FSG (Fenway Sports Group) selaku pemilik klub, dapat membuat Salah menjadi pemain dengan gaji tertinggi di Liverpool. Tetapi pengusaha dari Amerika Serikat itu tidak ingin membuat Salah menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Liga Inggris.

Saat ini, Virgil van Dijk menjadi pemain dengan gaji tertinggi di skuad Liverpool. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu mendapat gaji yang mendekati 250 ribu Paun per pekan. Nilai gaji tersebut dipandang rendah apabila dibandingkan dengan status Liverpool sebagai salah satu klub terbesar di Inggris dan Eropa.

Pihak klub disebut siap memberi gaji yang mendekati 300 ribu Paun per pekan untuk Salah, tetapi akan menolak permintaan apabila nilainya mendekati 400 ribu Paun per pekan. Walau saat ini terhambat, kedua pihak tidak keluar dari proses negosiasi dan kesepakatan masih dapat dicapai.