Leganes vs Real Madrid - La Liga 2019/20: Live Streaming, Info Skuat dan Jadwal Laga
Oleh Amanda Amelia
Walau sudah memastikan gelar juara La Liga musim 2019/20 Real Madrid masih memiliki satu pertandingan sisa, yakni melawan Leganes di pekan ke-38, Senin (20/7) dini hari WIB.
Berikut 90MiN Indonesia rangkum seluruh hal yang patut Anda ketahui soal pertandingan nanti.
1. Lokasi dan Waktu Pertandingan
Stadion: Estadio Municipal de Butarque
Hari/Tanggal: Senin 20 Juli 2020
Waktu: 02.00 dini hari WIB
2. Panduan Cara Menonton
Pertandingan antara Leganes vs Real Madrid bisa Anda saksikan melalui saluran televisi berbayar beIN Sports 2 atau live streaming di laman resmi beIN Sports Connect.
3. Info Skuat - Leganes
Kiper: Juan Soriano, Ivan Cuellar, Pablo Lombo.
Bek: Dimitrios Siovas, Chidozie Awaziem, Unai Bustinza, Kenneth Omeruo, Rodrigo Tarin, Jonathan Silva, Roberto Rosales, Marc Navaro.
Gelandang: Ruben Perez, Ibrahim Amadou, Kleandro Liehi, Roque Mesa, Recio, Facundo Garcia, Javi Eraso,
Penyerang: Bryan Gil, Aitor Ruibal, Roger Assale, Miguel Angel Guerrero, Mamadou Kone.
Cedera / Absen: Guido Carillo, Alexander Szymanowski, Oscar Rodriguez, Kevin Rodrigues.
4. Info Skuat - Real Madrid
Kiper: Thibaut Courtois, Alphonse Areola, Diego Altube.
Bek: Sergio Ramos, Dani Carvajal, Ferland Mendy, Raphael Varane, Eder Militao.
Gelandang: Toni Kroos, Casemiro, Fede Valverde, Luka Modric, Isco, James Rodriguez, Brahim Diaz.
Penyerang: Eden Hazard, Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Marco Asensio, Gareth Bale, Karim Benzema, Lucas Vazquez, Luka Jovic, Mariano Diaz.
Cedera / Absen: Marcelo
5. Sekilas Info
Real Madrid memang sudah memastikan gelar La Liga 2019/20, namun mereka masih harus melakoni partai terakhir dengan menyambangi Estadio Municipal de Butarque, markas Leganes, Minggu (20/7) dini hari WIB.
Rotasi sepertinya akan dilakukan Zidane dalam pertandingan ini, pelatih asal Prancis itu mungkin akan memberikan kesempatan pada pemain yang biasanya memulai laga dari bangku cadangan seperti Gareth Bale, Luka Jovic dan sang kiper, Alphonse Areola.
Lain cerita dengan Madrid, pertandingan ini memiliki arti berbeda untuk Leganes, mereka mengincar kemenangan untuk bisa bertahan di kompetisi La Liga dan tidak mengikuti jejak Real Mallorca dan Espanyol yang sudah lebih dulu terdegradasi.