Leandro Paredes Tidak Menyesal Pindah ke Juventus dari PSG

Leandro Paredes tidak menyesal tinggalkan PSG ke Juventus
Leandro Paredes tidak menyesal tinggalkan PSG ke Juventus / Giuseppe Cottini/GettyImages
facebooktwitterreddit

Leandro Paredes menjadi salah satu pemain yang hengkang dari PSG pada bursa transfer musim panas lalu. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu bergabung dengan Juventus. Paredes bergabung ke Juve dengan status pinjaman dan opsi pembelian.

Pemain yang berasal dari Argentina itu menjadi bagian penting dari lini tengah La Vecchia Signora. Paredes sudah tampil dalam lima pertandingan di seluruh kompetisi. Kehadiran Paredes diharapkan dapat membantu Juve bangkit dari keterpurukan mereka dalam beberapa waktu terakhir.

Meskipun datang ke tim yang sedang mengalami kesulitan, Leandro Paredes tidak menyesali kepindahannya dari PSG. Pemain berusia 28 tahun itu mengatakan hal yang paling penting baginya adalah untuk mendapatkan waktu bermain lebih. Paredes juga mengungkapkan ia tidak memiliki hubungan yang baik dengan Kylian Mbappe.

“Ini adalah keputusan yang sulit, pindah tim sebelum Piala Dunia, karena periode adaptasi yang harus dilalui. Saya rasa keputusan ini tepat, saya membutuhkan waktu bermain agar dapat datang ke Qatar dengan kondisi sebaik mungkin.”

“Saya tidak dapat mengatakan apapun mengenai hubungan Lionel Messi dan Kylian Mbappe. Saya memiliki hubungan baik dengan beberapa pemain, tetapi juga ada yang tidak sebaik itu, saya tidak berhak mengatakan apapun mengenai pihak yang tidak berhubungan baik dengan saya,” ucap Leandro Paredes dalam wawancara dengan ESPN Argentina.

Waktu bermain yang diperoleh Paredes sejauh ini terjadi berkat cedera yang diderita Paul Pogba. Salah satu rekrutmen baru dari Juventus itu belum dapat tampil sama sekali akibat mendapatkan permasalahan yang diperkirakan akan membuatnya absen dalam Piala Dunia 2022 pada November hingga Desember mendatang.