Terkait Kompetisi Sepak Bola Indonesia, Ketum PSSI Harapkan Fans Tak Datang ke Stadion

FBL-AFF-MAS-IDN
FBL-AFF-MAS-IDN / AFP/Getty Images
facebooktwitterreddit

Kembali berjalannya kompetisi sepak bola Indonesia jadi prioritas saat ini di tengah pandemi virus corona. Salah satu syarat agar kompetisi bisa berjalan adalah mengikuti protokol, di antaranya tidak ada penonton di dalam stadion.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan bersama PT LIB telah melakukan rapat dengan Menpora Zainudin Amali, Polri, Satgas COVID-19, perwakilan KONI, BNPB di gedung Kemenpora. Meski belum ada tanggal pasti kapan kompetisi dimulai, namun PSSI telah menyusun rencana.

Seperti halnya di Eropa salah satu syarat laga sepak bola bisa berlangsung adalah laga dilangsungkan tanpa fans di stadion, itu dilakukan untuk mengurangi potensi penyebaran virus corona. Mochamad Iriawan juga menghimbau kepada fans.

"Kami paparkan jadwal turnamen dan kompetisi apabila diizinkan. Izin tergantung kepolisian, karena tugas kami menyampaikan protokol kesehatan. Catatan, suporter yang jadi perhatian luar biasa, kami bilang ke suporter dengan hormat, apabila diizinkan tanpa penonton," ucap Iriawan dikutip dari Goal Indonesia.

"Suporter tidak boleh kerumunan atau nobar. Bisa dievaluasi lagi izinnya. Cukup nonton di televisi. Kami serahkan ke kepolisian. Hari ini belum ada keputusan izinnya. Kami tunggu pengumuman dari kepolisian."

Protokol kesehatan dari swab tes untuk pemain-pemain, staf kepelatihan sebelum dan sesudah laga juga akan dijalankan di Indonesia. Belum ada kepastian soal waktu dihelatnya kompetisi di Indonesia, namun PSSI akan membahasnya pada Kongres Tahunan pada 29 Mei 2021.