Kompetisi La Liga 2019/20 Akan Kembali Bergulir Pada 11 Juni

Lionel Messi & Toni Kroos
Lionel Messi & Toni Kroos / Quality Sport Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Pandemi COVID-19 menjadi permasalahan global yang dihadapi oleh hampir seluruh negara di seluruh dunia, hal ini juga turut memengaruhi kelangsungan kompetisi sepakbola, tak sedikit liga yang harus dihentikan sementara atau bahkan menutup musim 2019/20 lebih cepat.

Spanyol menjadi salah satu negara di benua Eropa yang cukup banyak memiliki kasus COVID-19, berdasarkan data yang terkumpul hingga Sabtu (30/5), sudah ada 285.644 kasus dengan jumlah korban meninggal dunia mencapai 27.121 jiwa.

Hal ini tentu membuat pemerintah langsung menerapkan kebijakan lockdown, hal ini juga turut menghentikan kompetisi La Liga.

Setelah terhenti selama kurang lebih tiga bulan, kini seperti dilaporkan BBC, Kementerian Olahraga Spanyol mengambil keputusan untuk kembali mengizinkan kompetisi kembali bergulir pada 11 Juni, sebelumnya Perdana Menteri Spanyol juga sudah memberi lampu hijau jika sepakbola bisa kembali dilangsungkan pada 8 Juni.

Saat ini masih belum diketahui bagaimana jadwal pertandingan sisa musim 2019/20, namun partai perdana diklaim bakal mempertemukan Sevilla melawan Real Betis, pihak La Liga juga berharap bahwa musim 2019/20 akan usai pada 18 atau 19 Juli 2020.

Bukan hanya membahas soal kelanjutan sisa musim 2019/20, La Liga pun sudah menetapkan tanggal kapan dimulainya musim 2020/21, yakni pada 12 September 2020.

La Liga bukanlah satu-satunya kompetisi yang memilih untuk meneruskan sisa musim 2019/20, sebelumnya Liga Primer Inggris dan Serie A juga mengambil keputusan yang sama.