Klopp Nilai West Brom Layak Curi Satu Poin dari Liverpool

Liverpool ditahan imbang West Brom dengan skor 1-1
Liverpool ditahan imbang West Brom dengan skor 1-1 / Stu Forster/Getty Images
facebooktwitterreddit

Liverpool gagal memanfaatkan status sebagai tuan rumah dan harus berbagi satu angka dengan penghuni zona degradasi, West Bromwich Albion dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris yang berlangsung di Anfield, Minggu (27/12).

Membuka keunggulan melalui gol Sadio Mane di menit ke-12, tiga poin yang sudah berada di depan mata sirna usai tim tamu menyamakan kedudukan lewat Semi Ajayi di menit ke-82. Skor akhir Liverpool 1-1 West Brom.

Seusai pertandingan, Jurgen Klopp mengaku kecewa dengan hasil yang didapat timnya, namun pelatih asal Jerman tersebut juga menilai bahwa The Baggies memang layak mencuri satu poin dari Anfield.

"Saya sama sekali tak berpikir bahwa siapa pun bisa mengharapkan tim bermain seperti West Brom di babak pertama, mereka menerapkan formasi 6-4-0 atau apapun itu namanya. Saya rasa kami sudah tampil baik. Di babak kedua, Liverpool melakukan hal yang sama, mereka melakukan tiga kali serangan balik dan terlalu banyak tendangan sudut yang diberikan. Ini sepenuhnya kesalahan Liverpool. Hal ini yang membuat kami hanya meraih satu poin dan bukan tiga," ujar Klopp seperti dilansir Goal.

"Sejujurnya, West Brom melakukan pekerjaannya dengan baik sepanjang 90 menit dan mereka layak untuk meraih satu poin karena kami tidak bisa 'menyelesaikan' pertandingan. Sulit untuk menciptakan peluang. Semua tahu bahwa Liverpool seharusnya bisa bermain lebih baik lagi dalam pertandingan ini," tambahnya.

Hasil imbang melawan West Brom memang tak mengubah posisi The Reds, mereka tetap menempati posisi teratas klasemen sementara dengan raihan 32 poin.

Setelah pertandingan ini, Mohamed Salah dan kawan-kawan akan langsung bersiap untuk melakoni laga tandang melawan Newcastle United, Kamis (31/12) dini hari WIB.