Kekecewaan Jordi Amat Usai Batal Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023
Oleh Amanda Amelia
Proses naturalisasi masih terus dilakukan PSSI atas permintaan pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-Yong, yang jadi sasaran adalah pemain-pemain yang saat ini tengah mengadu nasib di Eropa.
Dua nama yang saat ini sudah berada di tanah air adalah Jordi Amat dan Sandy Walsh, keduanya diproyeksikan sudah bisa membela timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2023 yang akan berlangsung pada 8 sampai 15 Juni mendatang, sayang hal tersebut urung terjadi karena proses naturalisasi keduanya belum rampung.
Mendengar kabar ini, Jordi Amat pun merasa kecewa, namun pemain berposisi bek tengah tersebut mencoba untuk menerima kabar tersebut dengan positif.
"Ya, (batal berlaga di kualifikasi Piala Asia 2023) menjadi kabar yang cukup menyedihkan bagi saya dan Sandy Walsh, namun kami berusaha untuk menerima hal tersebut dengan positif," ungkap Amat seperti dilaporkan Goal Indonesia.
"Kini kami tetap berlatih dengan tim nasional Indonesia untuk lebih mengenal satu sama lain, termasuk teman-teman, pelatih, dan para staf,” tambah dia.
"Perubahan asosiasi di FIFA memang rumit. Namun kami akan terus berusaha. Semoga saya dan Sandy segera mendapatkan paspor Indonesia, dan bergabung dengan timnas pada pemanggilan selanjutnya," urai pemain berusia 30 tahun itu.
Setelah melakoni laga ujicoba kontra Bangladesh pada Rabu (1/6), skuad asuhan Shin Tae-Yong akan langsung fokus ke kualifikasi Piala Asia 2023. Garuda tergabung di grup A bersama tiga negara lain yakni Kuwait, Yordania, dan Nepal.