Kalidou Koulibaly Tutup Kemungkinan untuk Hengkang dari Napoli

Kalidou Koulibaly
Kalidou Koulibaly / DeFodi Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Bek tangguh milik Napoli, Kalidou Koulibaly memang terus menjadi pilihan utama Gennaro Gattuso. Kendati demikian, dirinya terus-menerus dirumorkan bakal akan hengkang dari Partenopei.

Sebab klub-klub besar Eropa seperti Liverpool, Manchester City, Manchester United dan Paris Saint-Germain, mempunyai ketertarikan untuk memboyongnya.

Teruntuk The Reds, mereka bahkan sudah memperlihatkan keseriusannya lantaran diklaim sudah siap memberikan Dejan Lovren untuk mempermulus kedatangan Koulibaly ke Anfield Stadium di jendela transfer musim panas 2020.

Melihat namanya tengah meramaikan rumor transfer, pemain berusia 29 tahun tersebut akhirnya buka suara terkait masa depannya di kota Naples dengan menegaskan bahwa tidak punya niatan untuk hengkang.

"Saya tidak berbicara ingin hengkang. Jadi, kami harus menemukan solusi dan akan menemukannya walau sampai saat ini belum berbicara mengenai bursa transfer," ujar Koulibaly dikutip dari Football Italia

"Kita akan melihat apa yang diputuskan Presiden klub dan jika dirinya mengusulkan saya untuk perpanjangan kontrak, maka akan memungkinkan saya untuk mengakhiri karier saya di sini," tutupnya.

Koulibaly yang sudah memberikan sinyal untuk pensiun di Napoli, nampaknya menjadi jalan buntu bagi tim-tim peminat yang tengah berusaha mendapatkan tanda tangannya.