Jurgen Klopp Khawatir dengan Kondisi Joel Matip Seiring Berlanjutnya Krisis Pemain Liverpool

Liverpool v West Bromwich Albion - Premier League
Liverpool v West Bromwich Albion - Premier League / Clive Brunskill/Getty Images
facebooktwitterreddit

Liverpool kehilangan dua poin dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris 2020/21. Pertandingan kontra West Bromwich Albion di Anfield pada Senin (28/12) dini hari WIB berakhir dengan skor imbang 1-1. Sempat unggul lewat Sadio Mane, tuan rumah gagal mendapat kemenangan setelah Semi Ajayi menyamakan kedudukan.

Hasil ini tetap membuat The Reds bertahan di puncak klasemen sementara. Mohamed Salah dan rekan-rekannya memiliki 32 poin dari 15 pertandingan, unggul tiga poin atas Everton di peringkat kedua. Walau demikian, terdapat beberapa kabar buruk bagi sang juara bertahan setelah pertandingan ini berakhir.

Jurgen Klopp sebagai manajer merasa khawatir dengan kondisi Joel Matip. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu mengalami cedera dan digantikan oleh Rhys Williams pada menit ke-60.

“Joel mengatakan kepada saya bahwa ia merasakan kesakitan di otot bagian tengah badannya, tentu itu keadaan yang tidak baik. Saat ini kami belum mengetahui kondisinya lebih lanjut. Permasalahannya cukup serius sampai ia harus meninggalkan lapangan,” ucap Klopp dikutip dari situs resmi Liverpool.

Klopp juga mengabarkan Naby Keita masih harus absen. Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu mengalami cedera otot yang membuatnya dapat absen dalam dua laga, termasuk pertandingan kontra West Bromwich Albion yang sudah berlalu.