Joe Gomez Sebut Liverpool Pantas Dapatkan Satu Poin Kontra Manchester City
Oleh Dananjaya WP
Manchester City dan Liverpool harus puas berbagi satu poin dalam laga yang berakhir dengan skor imbang 1-1 dalam lanjutan Liga Inggris 2020/21. Pertandingan di Etihad Stadium pada Minggu (8/11) berakhir imbang berkat gol penalti dari Mohamed Salah yang dibalas Gabriel Jesus dalam laga yang berlangsung dengan ketat.
Hasil ini membuat Liverpool turun ke peringkat ketiga klasemen sementara dengan raihan 17 poin dari delapan pertandingan. Skuad asuhan Jurgen Klopp itu tertinggal satu poin dari Leicester City yang berada di puncak klasemen sementara. Secara keseluruhan The Reds memiliki catatan lima kemenangan, dua seri, dan satu kekalahan.
Bek The Reds, Joe Gomez, merasa timnya pantas mendapat satu poin pada pertandingan ini. Pemain asal Inggris itu menyoroti periode babak pertama dengan intensitas tinggi yang menurun pada babak kedua sebagai faktor mengapa laga berakhir dengan skor imbang.
“Kami mendapatkan beberapa peluang. Saya rasa skor 1-1 adalah hasil yang adil dari pertandingan ini. Terdapat beberapa keputusan wasit yang membuat kami merasa frustrasi tetapi saya rasa kami memulai laga dengan cukup baik dengan intensitas memuaskan pada babak pertama. Tempo menurun pada babak kedua, kami bermain dengan lebih konservatif,” ucap Joe Gomez dalam wawancara kepada situs resmi klub.
Joe Gomez menganggap kualitas yang dimiliki oleh Man City membuat timnya pantas cukup puas dengan satu poin yang diraih. Pemain dengan nomor punggung 12 itu juga menyoroti keputusan wasit untuk memberikan penalti setelah ia menyentuh bola.
Gomez merasa pergerakannya kembali ke daerah pertahanan dan tendangan kencang dari De Bruyne membuat posisi tangannya seharusnya dianggap berada dalam posisi alami.