Inggris vs Denmark: 5 Pertemuan Terakhir - Piala Eropa 2020

England v Denmark - UEFA Nations League
England v Denmark - UEFA Nations League / Robin Jones/Getty Images
facebooktwitterreddit

Inggris dan Denmark akan saling berhadapan di semifinal Piala Eropa 2020. Pertemuan ini bukanlah yang pertama kalinya. Total ada 21 pertemuan antara Inggris-Denmark. Meski Inggris lebih banyak meraih kemenangan, tapi Denmark beberapa kali mengejutkan Inggris. Berikut kami berikan lima pertemuan terakhir antara kedua negara ini.

5. Denmark 4-1 Inggris: 17 Agustus 2005

Thomas Gravesen, Frank Lampard
Thomas Gravesen, Frank Lampard / Clive Rose/Getty Images

Pertandingan mungkin hanya laga persahabatan saja, tapi Denmark benar-benar mengambil alih laga dan hancurkan Inggris dengan skor 4-1.

The Three Lions bahkan kebobolan tiga gol hanya dalam waktu tujuh menit di babak kedua.

Cukup mengejutkan karena di skuad ini pemain-pemain seperti Frank Lampard, John Terry, Wayne Rooney, dan David Beckham turut bermain. Tapi mereka seperti kewalahan hadapi Denmark yang dikomandoi Thomas Gravesen.


4. Denmark 1-2 Inggris: 9 Februari 2011

Thomas Sorensen, Ashley Young
Denmark v England - International Friendly / Mike Hewitt/Getty Images

Pertemuan selanjutnya terjadi tahun 2011. Kali ini Inggris berhasil jadi pemenangnya. Gol dari Darren Bent dan Ashley Young hanya dibalas oleh gol Daniel Agger.


3. Inggris 1-0 Denmark: 5 Maret 2014

Tiga tahun setelahnya, kedua negara ini bertemu kembali di laga persahabatan yang dimainkan di Wembley. Inggris kalahkan the Danes dengan skor tipis 1-0 berkat gol tunggal Daniel Sturridge.


2. Denmark 0-0 Inggris: 8 September 2020

Harry Kane, Andreas Christensen
Harry Kane, Andreas Christensen / Michael Regan/Getty Images

Setelah dua kali bertemu di laga persahabatan, kali ini mereka bertemu di ajang Nations League. Tapi pertandingannya jauh dari kata berkesan. Skor 0-0 dan penonton yang menyaksikan di televisi dibuat bosan dengan laga ini.


1. Inggris 0-1 Denmark: 14 Oktober 2020

Harry Maguire
England v Denmark - UEFA Nations League / Pool/Getty Images

Pertemuan terakhir sebelum semifinal Piala Eropa 2020 nanti masih di Nations League. Tapi kali ini Inggris jadi tuan rumah. Sayangnya mereka gagal memetik kemenangan.

Harry Maguire diganjar kartu merah saat laga masih memasuki menit 31, membuat Inggris harus bermain dengan 10 orang hingga akhir. Gol Denmark terjadi di menit 35 lewat penalti Christian Eriksen.