Indonesia 4-2 Singapura (Agregat 5-3): Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Semifinal Piala AFF 2020

Indonesia melaju ke final usai menang 4-2 atas Singapura
Indonesia melaju ke final usai menang 4-2 atas Singapura / Yong Teck Lim/GettyImages
facebooktwitterreddit

Tim nasional Indonesia berhasil melaju ke final Piala AFF 2020 usai mengalahkan Singapura di leg kedua babak semifinal yang berlangsung di National Singapore Stadium, Sabtu (25/12).

Empat gol Indonesia dicetak Ezra Walian, Pratama Arhan, Egy Maulana Vikri dan gol bunuh diri Shawal Anuar, sementara Singapura hanya membalas lewat Song Ui Yong dan Shahdan Sulaiman.


Jalannya Pertandingan

Setelah bermain imbang di leg pertama, secara tak terduga Shin Tae-yong melakukan rotasi dan mencadangkan beberapa pemain andalan seperti Irfan Jaya dan Elkan Baggott.

Indonesia berhasil membuka keunggulan melalui Ezra Walian di menit ke-10, pemain Persib Bandung itu berhasil memanfaatkan crossing Witan Sulaeman yang sebelumnya menerima bola dari Alfeandra Dewangga. Indonesia 1-0 Singapura.

Berada dalam keadaan tertinggal membuat Singapura terus berusaha untuk mencetak gol balasan, namun sejumlah peluang yang didapat tuan rumah selalu bisa di blok barisan pertahanan Indonesia.

Indonesia unggul jumlah pemain mulai menit ke-45 usai Safuwan Baharudin mendapatkan kartu kuning kedua karena mencoba memprovokasi tim lawan, namun kemudian Singapura berhasil menutup paruh pertama dengan skor 1-1 melalui Song Ui Yong yang berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Di babak kedua, Indonesia langsung melakukan tiga pergantian pemain, Elkan Baggott, Egy Maulana Vikri, dan Irfan Jaya masuk menggantikan Ezra Walian, Ricky Kambuaya, dan Ramai Rumakiek.

Skuad asuhan Shin Tae-yong kembali unggul jumlah pemain usai Irfan Fandi mendapatkan kartu merah di menit ke-67, sayang hal tersebut gagal dimanfaatkan Indonesia, di menit ke-74 kembali melalui skema tendangan bebas, Singapura berhasil unggul 2-1 melalui Shahdan Sulaiman.

Usaha Indonesia untuk menyamakan kedudukan akhirnya membuahkan hasil di menit ke-87, Pratama Arhan berhasil memanfaatkan assist Witan Sulaeman, namun di menit ke-90 tuan rumah mendapatkan hadiah penalti.

Nadeo Argawinata tampil fantastis dengan menepis penalti Faris Ramli, hasil imbang 2-2 membuat laga harus dilanjutkan ke babak adu penalti.

Pratama Arhan Alif Rifai, Irfan Samaling Kumi, Hanis Saghara Putra
Pratama Arhan / Yong Teck Lim/GettyImages

Di babak perpanjangan waktu, Indonesia berhasil unggul 3-2 melalui gol bunuh diri Shawal Anuar, Egy Maulana Vikri kemudian menutup paruh pertama babak perpanjangan waktu dengan skor 4-2 usai dirinya memaksa Hassan Sunny kembali memungut bola dari gawangnya.

Singapura kembali harus kehilangan pemain usai Hassan Sunny mendapatkan kartu merah melakukan pelanggaran keras pada Irfan Jaya, hal tersebut membuat posisi penjaga gawang diisi Ikhsan Fandi karena jatah pergantian pemain mereka sudah habis.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta membuat pertandingan akhirnya berakhir dengan skor 4-2 untuk kemenangan Indonesia, kini skuad asuhan Shin Tae-yong hanya tinggal menunggu pemenang di pertandingan Vietnam vs Thailand.


Rating Pemain - Indonesia

Kiper dan Lini Pertahanan

Song Ui-Young, Rizky Ridho Ramadhani, Pratama Arhan Alif Rifai
Indonesia vs Singapura / Yong Teck Lim/GettyImages

Nadeo Argawinata (9/10): beberapa kali melakukan penyelematan penting, termasuk di antaranya menepis penalti Faris Ramli di menit ke-90.

Asnawi Mangkualam (7,5/10): masih menjadi andalan di sisi kanan pertahanan, selain tampil solid di lini belakang, kapten tim ini juga sesekali membantu serangan yang dibangun Garuda.

Fachrudin Aryanto (7/10): menjadi andalan di jantung pertahanan dan tampil cukup solid dalam pertandingan ini.

Rizky Ridho (7/10): menjadi rekan duet Fachrudin Aryanto dan tampil cukup baik. Provokasi dari Safuwan Baharudin juga membuat Singapura bermain dengan 10 orang sejak menit ke-45.

Pratama Arhan (8/10): masih dipercaya sebagai starter dan tampil cukup baik, dia juga berhasil membuat laga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu usai menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di menit ke-87.


Lini Tengah

Alfeandra Dewangga Santosa, Hami Syahin
Alfeandra Dewangga / Yong Teck Lim/GettyImages

Rachmat Irianto (7/10): masih menjadi andalan di lini tengah dan sesekali juga mematahkan serangan yang coba dibangun para pemain Singapura.

Alfeandra Dewangga (8/10): juga jadi sosok penting di lini tengah dan beberapa kali menggagalkan serangan yang dibangun tim lawan.

Ricky Kambuaya (6,5/10): memiliki beberapa peluang untuk bisa mencetak gol namun masih gagal, digantikan Egy Maulana Vikri di menit ke-66.


Lini Depan dan Pemain Pengganti

FBL-AFF-INA-SIN
Timnas Indonesia / ROSLAN RAHMAN/GettyImages

Witan Sulaeman (8/10): pergerakan cepatnya cukup merepotkan lini belakang Singapura, menorehkan assist yang berhasil dimanfaatkan Pratama Arhan untuk mencetak gol penyeimbang.

Ezra Walian (7/10): membuka keunggulan Indonesia di menit ke-11, namun kemudian diganti di babak kedua.

Ramai Rumakiek (6,5/10): menjadi starter namun penampilannya cenderung standar.

Irfan Jaya (8/10): masuk di menit ke-66 menggantikan Ramai Rumakiek, menjadi ancaman serius bagi lini belakang Singapura, dan beberapa kali mengancam gawang Hassan Sunny.

Elkan Baggott (7,5/10): masuk di menit ke-66 menggantikan Rizky Ridho dan tampil solid di jantung pertahanan.

Egy Maulana Vikri (8,5/10): masuk di menit ke-66 menggantikan Ricky Kambuaya dan mencetak gol keempat Indonesia di menit ke-105.

I Kadek Agung Widnyana (N/A): masuk di menit ke-107 menggantikan Alfeandra Dewangga.