Gary Neville Sebut Cara Tepat MU untuk Duetkan Bruno Fernandes dan Paul Pogba

Bruno Fernandes dan Paul Pogba
Bruno Fernandes dan Paul Pogba / ANDREW BOYERS/Getty Images
facebooktwitterreddit

Gary Neville sebut cara untuk bisa memaksimalkan performa saat Manchester United menduetkan Bruno Fernandes dengan Paul Pogba di sisi tengah.

Seperti diketahui, Pogba dan Bruno sejatinya sudah sering bermain bersama. Namun begitu, mereka berdua nampak belum dapat menunjukkan penampilannya secara maksimal usai melihat MU masih sering mengalami inkonsistensi.

Melihat mereka berdua terlihat belum menyetel kala menjalani duet bersama, legenda Man United yaitu Gary Neville akhirnya angkat bicara.

Menurutnya, Pogba seharusnya tidak menjalani peran sebagai gelandang bertahan lantaran mantan pemain Juventus tersebut lebih menonjol saat membantu tim menciptakan serangan.

Maka dari itu, Neville merasa apabila Solskjaer seharusnya bisa meniru skema formasi pelatih Manchester City, Pep Guardiola kala menjadikan Kevin De Bruyne dengan David Silva sebagai gelandang serang guna memaksimalkan potensi keduanya.

"Saya tak memahami kenapa belum mencobanya, atau mungkin ia sudah pernah melakukannya dalam latihan tapi tak suka untuk menempatkan Pogba dan Bruno di depan seperti De Bruyne dan Silva," ujar Neville dari Manchester Evening News.

"Saat ini ia lebih sering memainkan Matic dan Pogba berdampingan dengan Bruno di depan. Pogba tak bisa main di situ karena pada posisi tersebut, pemain harus disipli. Namun, jika dirinya didorong ke depan, akan ada kebebasan lebih besar untuk menekan," tutupnya.

Kondisi Pogba yang sudah semakin bugar, nampaknya Solskjaer berkemungkinan besar akan kembali menjadikannya sebagai starter saat menghadapi RB Leipzig di Liga Champions 2020/21.