Ferran Torres: 5 Hal yang Perlu Diketahui Mengenai Rekrutan Baru Manchester City

Ferran Torres / Valencia
Ferran Torres / Valencia / Quality Sport Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Manchester City sedang berusaha untuk mendatangkan pemain baru setelah Leroy Sane hengkang ke Bayern Munchen. Ferran Torres dari Valencia disebut sebagai pemain yang menjadi incaran utama bagi klub yang bermarkas di Etihad Stadium itu. Bursa transfer di Liga Inggris dan La Liga saat ini sudah berlangsung, dan Ferran Torres dianggap berpeluang besar berpindah klub.

Berikut adalah lima hal yang patut diketahui mengenai Ferran Torres.


1. Memiliki Pencapaian Sebagai Pemain Muda di La Liga

Ferran Torres / Valencia
Ferran Torres / Valencia / Fran Santiago/Getty Images

Baru berusia 20 tahun, Ferran Torres mendapatkan pencapaian yang signifikan dalam kariernya sebagai pemain sepakbola profesional pada 16 Desember 2017. Ketika Valencia menghadapi SD Eibar, Ferran Torres menjadi pemain pertama kelahiran tahun 2000 yang tampil dalam kompetisi La Liga.

Ferran Torres juga menjadi pemain kedua kelahiran tahun 2000 yang mencetak gol dalam ajang La Liga, dalam laga kontra Celta Vigo.


2. Dibandingkan dengan Legenda Valencia, Vicente Rodriguez

Vicente Rodriguez / Valencia
Vicente Rodriguez / Valencia / JOSE JORDAN/Getty Images

Berposisi sebagai penyerang sayap, pendukung Valencia dan beberapa pihak yang diasosiasikan dengan Los Che membandingkan Ferran Torres dengan legenda klub tersebut, Vicente Rodriguez.

Vicente menggunakan kaki kiri sebagai kaki dominannya, sedangkan Ferran Torres menggunakan kaki kanan. Ferran Torres memiliki aset yang berharga, yaitu kemampuan untuk bermain di kedua sisi sayap.


3. Pernah Dikaitkan dengan Liverpool

Ferran Torres / Valencia
Ferran Torres / Valencia / DeFodi Images/Getty Images

Spekulasi mengenai masa depan Ferran Torres sudah beberapa kali mendapatkan sorotan, mengingat ia memutuskan untuk menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Valencia. Manchester City juga bukan klub Liga Inggris pertama yang dikaitkan dengan pemain berusia 20 tahun itu.

Liverpool pernah dikaitkan dengan kemungkinan untuk mendatangkan Ferran Torres, namun kini kemungkinannya berlabuh ke Anfield menjadi semakin rendah.


4. Berbeda dengan Lulusan Akademi Valencia Secara Umum

Jose Luis Gaya / Valencia
Jose Luis Gaya / Valencia / David Aliaga/MB Media/Getty Images

Akademi yang dimiliki oleh Valencia termasuk dalam salah satu yang memiliki reputasi positif di Spanyol. Akademi tersebut dikenal dengan rekam jejak menghasilkan berbagai bek kiri berbakat, yang terlihat dalam karier Jordi Alba dan Jose Luis Gaya dalam era modern.

Masuknya Ferran Torres ke skuat senior Valencia membuatnya mendapatkan sambutan positif dari pendukung klub tersebut, yang ingin melihatnya berkembang. Walau reaksi terhadap Ferran Torres kini berlawanan setelah spekulasi mengenai masa depannya terus disorot.


5. Terlibat dalam Generasi Emas Baru Spanyol

Timnas Spanyol U19
Timnas Spanyol U19 / KAREN MINASYAN/Getty Images

Spanyol merasakan periode tersukses ketika skuat senior pria mereka menjuarai Piala Eropa 2008, Piala Dunia 2010, dan Piala Eropa 2012. Kesuksesan di tingkat junior juga beberapa kali dirasakan dalam periode tersebut.

Ferran Torres termasuk dalam salah satu produk akademi terbaik Spanyol dalam beberapa tahun terakhir. Ferran Torres terlibat dalam skuat Timnas Spanyol U17 yang menjuarai Piala Eropa U17 pada 20117, dan Piala Eropa U19 pada 2019.