Evaluasi Thomas Doll untuk Persija Jakarta Pasca Ikuti Piala Presiden 2022
Oleh Arief Hadi Purwono

Gelaran Piala Presiden 2022 menjadi pembelajaran penting untuk Persija Jakarta. Thomas Doll sudah merangkum semua kelemahan yang dimiliki oleh skuadnya dari hasil evaluasi penampilan di turnamen pramusim tersebut.
Kiprah Persija di Piala Presiden 2022 sendiri jauh dari kata memuaskan. Macan Kemayoran hanya mampu menempati posisi juru kunci klasemen dengan tanpa meraih sepeser pun poin. Persija takluk dari Borneo FC, Barito Putera, RANS Nusantara FC, dan Madura United.
Cuplikan sesi konferensi pers pasca pertandingan Madura United vs Persija Jakarta 🎙️
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) June 29, 2022
Selengkapnya di Persija TV.#PialaPresiden2022 #BelieveIn12 #PersijaJakarta pic.twitter.com/d0VeEoga7W
“Untuk lini belakang sudah cukup baik, tapi tidak untuk 30 meter di depan gawang. Saya merasa mereka seperti kehilangan arah. Kami belum bisa melakukan penyelesaian akhir dengan baik. Kami tidak bisa menang jika hal ini terus tejadi,” jelas Doll seperti dikutip dari Goal.
“Saya pikir tim harus bisa lebih fokus karena kami kemasukan gol dari situasi yang cukup standar. Karena itu, tim perlu konsentrasi lebih dan (bermain) lebih agresif,” tambahnya.
“Persija sudah memberikan yang terbaik. Tapi hari ini kami tidak beruntung. Dengan hasil hari ini saya yakin tim akan berkembang jadi lebih baik kedepannya,” ucap Frengky.#PialaPresiden2022 #BelieveIn12 #PersijaJakarta pic.twitter.com/IukhlTTsV5
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) June 29, 2022
Di balik segala kelemahan tersebut, Doll masih memiliki secuil catatan positif dari permainan skuadnya. “Hal positifnya saya bisa melihat setiap pemain dan bisa membantu saya untuk menentukan pemain yang siap unutuk bermain sebagai pemain inti.”