Eksklusif: Manchester United dan Chelsea Pantau Perkembangan Sebastian Walukiewicz di Cagliari

Sebastian Walukiewicz
Sebastian Walukiewicz / PressFocus/MB Media/Getty Images
facebooktwitterreddit

Manchester United dan Chelsea termasuk dalam dua klub besar Liga Inggris yang terus berusaha meningkatkan kualitas skuad mereka. Keinginan untuk mendatangkan pemain-pemain baru relatif tidak terpengaruh kondisi di dunia akibat pandemi COVID-19. Kedua klub tersebut dapat menjaga pendapatan mereka dengan kondisi yang relatif stabil, walau memang berkurang.

Keadaan ini membuat United dan Chelsea terus dikaitkan dengan berbagai pemain. Lini belakang kedua tim beberapa kali mendapatkan sorotan. Inkonsistensi dari beberapa pemain kunci membuat Setan Merah dan The Blues dapat berusaha untuk mendatangkan pemain baru untuk memperbaiki keadaan ini.

Sebastian Walukiewicz / Cagliari
Sebastian Walukiewicz / Cagliari / Enrico Locci/Getty Images

Menurut laporan eksklusif dari 90MIN, Manchester United dan Chelsea tengah memantau perkembangan dari Sebastian Walukiewicz. Pemain berusia 20 tahun itu termasuk dalam salah satu sosok kunci di dalam pertahanan Cagliari, dan sudah tampil dalam lima pertandingan Serie A, seluruh laga yang dijalani timnya sejauh ini.

Selain United dan Chelsea, performa yang ditunjukkan oleh Walukiewicz juga membuatnya masuk dalam pantauan Inter, Borussia Dortmund, Lazio, dan Atletico Madrid. Tidak sepi peminat, Cagliari dapat memasang harga tinggi bagi pemain yang mendapat sorotan positif terkait kemampuannya dalam melakukan duel udara.

Rossoblu memiliki sisa kontrak berdurasi tiga tahun dengan Walukiewicz. Pihak klub juga dapat memperpanjangnya untuk satu tahun ke depan, keadaan yang membuat mereka berada dalam posisi yang ideal untuk memasang harga tinggi.