Diogo Jota: 5 Hal yang Perlu Diketahui Tentang Rekrutan Anyar Liverpool Ini
Oleh Kemas Trimukti
Pada jendela transfer musim panas 2020, Liverpool berhasil mengamankan salah satu pemain muda Portugal, Diogo Jota yang bersinar dari Wolverhampton Wanderers usai mengeluarkan mahar sebesar 45 juta euro.
Berikut adalah lima hal yang perlu Anda terkait pemain berusia 23 tahun itu.
5. Ambil Risiko Besar saat Gabung ke Wolves
Saat mengakhiri masa peminjaman di FC Porto, Diogo Jota secara mengejutkan berlabuh ke Wolverhampton Wanderers yang kala itu masih bermain di divisi Championship.
Langkah itu bisa dibilang perjudian baginya, karena sedang dalam performa terbaiknya Jota malah hijrah ke divisi bawah kompetisi Inggris.
Kendati demikian, Jota dapat menepis semua keraguan lantaran hanya butuh satu musim dalam membawa Wolves ke Liga Inggris dan pihak klub akhirnya memutuskan untuk mempermanekannya dari Atletico Madrid.
4. Pernah Menjadi Incaran Tottenham Hotspur
Jauh sebelum Liverpool mengunci jasa Diogo Jota, Tottenham Hotspur sudah terlebih dahulu memperlihatkan minatnya di jendela transfer musim panas 2019 lalu.
Kala itu, Spurs yang masih dilatih oleh Mauricio Pochettino memang sempat dikabarkan ingin menguatkan sektor penyerangan dan memasukkan nama Jota ke dalam daftar belanja.
Sayangnya kepergian Jota ke London Utara tidak terlaksana, karena Pochettino dipecat dan digantikan Jose Mourinho yang membuat rencana transfer berbeda.
3. Jadi Pemain Kedua Portugal yang Cetak Hattrick di Liga Inggris
Baru semusim menjajal kompetisi Liga Inggris, Diogo Jota sudah mampu membuat catatan rekor individu saat mencetak hattrick di laga melawan Leicester City (4-3).
Sudah melesatkan tiga gol, Jota tercatat menjadi pemain kedua Portugal setelah megabintang, Cristiano Ronaldo yang bisa mengoleksi hattrick di Liga Inggris dan pemain Wolves pertama sejak tahun 1977.
2. Perjalanan Karier di Timnas Portugal
Dalam level internasional, Diogo Jota tercatat pernah memperkuat Portugal U-19, U-21, U-23 sampai tim senior kala berhasil menembusnya pada tahun 2019.
Di level senior, Jota telah memainkan empat pertandingan dan satu kali mencetak gol. Selain itu, dirinya turut serta membantu negaranya menjuarai UEFA Nations League 2018/19.
1. Merupakan Pemain Serba Bisa
Posisi murni Diogo Jota sejatinya adalah pemain sayap kiri. Namun begitu, Jurgen Klopp nanti bisa menggunakannya lebih dari itu lantaran pemain berpostur tinggi 178 cm, merupakan pemain serba bisa.
Jota dapat dimainkan sebagai gelandang serang, penyerang tengah sampai penyerang bayangan. Pemain kelahiran Porto tahun 1993 tersebut dinilai cocok dengan skema permainan Liverpool yang menggunakan formasi 4-3-3.