Ben Foster Klaim Dean Henderson Akan Mempunyai Masa Depan Cerah di MU
Oleh Kemas Trimukti
Kembali ke Manchester United dari masa peminjamannya di Sheffield United, perjalanan karier Dean Henderson bersama klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer tidak berjalan mulus. Henderson masih kalah saing dengan David De Gea.
Seperti diketahui, pemain asal Inggris baru memainkan 15 pertandingan dari semua kompetisi yang dijalankan MU. Minimnya menit bermain yang didapatkannya, membuat rumor mencuat apabila Henderson mulai memikirkan untuk hengkang dari Old Trafford secara permanen.
Kendati demikian, Ben Foster justru beranggapan kiper berusia 23 tahun itu akan mempunyai masa depan cerah bersama tim besutan Solskjaer, karena telah mempunyai mentalitas yang seperti diharapkan Manchester United.
"Dean (Henderson) adalah kiper yang layak. Anda bisa bertanya kepada siapapun mengenai kualitasnya. Dia, benar-benar mempunyai kemampuan yang hebat," ujar Foster dari Goal.
"Hal utama untuk bermain di tim seperti MU adalah memiliki mentalitas. Ketika saya bermain di sini, saya merasa memiliki kemampuan, tetapi tidak secara mental. Saya sering merasa tidak siap, namun untuk Henderson terlihat berbeda," tutupnya.
Saat ini, pemain asli didikan akademi Red Devils itu sudah mulai mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya secara maksimal, setelah De Gea dikonfirmasi absen dalam beberapa laga ke depan usai harus kembali ke Spanyol untuk mendampingi kekasihnya, Edurne yang melahirkan anak pertamanya.