Christian Pulisic Bantah Isu Pergi dari Chelsea
Oleh Arief Hadi Purwono

Jelang dibukanya bursa transfer musim panas, nama Christian Pulisic belakangan menjadi buah bibir. Pemain Chelsea tersebut diisukan sudah tidak lagi betah berseragam Chelsea dan ingin hengkang pada akhir musim ini.
Kabar tersebut beredar menyusul statusnya bersama The Blues kini bukan lagi bagian dari tim utama. Semenjak Thomas Tuchel duduk di kursi kepelatihan, Pulisic keluar-masuk susunan pemain utama.
Exclusive interview with Christian Pulisic ahead of the FA Cup Final. On why he feels Saturday is a shot at redemption, overcoming injury, his relationship with Tuchel and dealing with lockdown. Piece: https://t.co/fsemVJ5L0H
— James Olley (@JamesOlley) May 14, 2021
Plus, Pulisic dikabarkan sangat frustrasi saat ia tidak masuk susunan pemain utama pada laga melawan Real Madrid di semifinal Liga Champions leg kedua.
Kendati demikian pemain asal Amerika Serikat tersebut tidak mau isu soal dirinya merebak semakin tidak terkendali. Eks pemain Borussia Dortmund tersebut menegaskan dirinya masih akan tetap berada di tim dan siap untuk berkompetisi untuk mendapatkan tempat di tim utama.
Christian Pulisic insists he is 'happy' at Chelsea and wants to fight for his place in Thomas Tuchel's side https://t.co/iN8srIGGVZ
— MailOnline Sport (@MailSport) May 14, 2021
“Ya, saya jelas sangat senang sekali berada di sini. Ini adalah dua tahun yang luar biasa untuk saya. Orang-orang selalu meragukan saya dan membuat spekulasi bahwa saya akan keluar dari klub,” ujar Pulisic seperti dikutip dari Goal.
“Saya adalah individu yang siap untuk menerima tantangan. Saya siap untuk berkompetisi, saya menyukai hal itu. Saya menikmati posisi saya di klub saat ini, dan saya menikmati waktu saya saat ini,” terang Pulisic.